Kenapa Tak Disarankan Isi BBM Saat Truk Tangki Sedang Bongkar BBM di SPBU, Pertamina Beri Alasannya,

Muslimin Trisyuliono - Selasa, 12 Oktober 2021 | 10:45 WIB

Ilustrasi nozzle BBM Pertamina (Muslimin Trisyuliono - )

GridOto.com – Banyak informasi atau mitos tentang pengisian bahan bakar minyak (BBM) di SPBU yang beredar di masyarakat.

Salah satunya yang cukup ramai diperdebatkan adalah jangan mengisi BBM saat truk tangki sedang bongkar BBM di SPBU.

Mitos tersebut diyakini kebenarannya karena endapan atau kotoran di dasar tangki penyimpanan SPBU akan naik saat truk tangki bongkar BBM.

Sehingga dikhawatirkan kotoran dalam tangki bakal ikut tersedot pompa dan masuk ke dalam tangki bahan bakar kendaraan sobat.

Lantas, apakah anggapan jangan mengisi BBM saat truk tangki sedang bongkar BBM di SPBU benar?

Putut Andriatno selaku Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial and Trading pun memberikan penjelasannya.

"Secara teori benar. Potensi itu ada tergantung beberapa hal pertama kondisi filter, banyaknya kotoran di dasar tangki dan volume BBM di dalam tangki," ujar Putut kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

Untuk itu, SPBU akan menghentikan operasional sementara dispenser yang terhubung dengan tangki penyimpanan saat truk tangki membongkar BBM.

Pertamina
Ilustrasi truk tangki mengisi tangki penyimpanan SPBU Pertamina.

Baca Juga: Muncul Anggapan Bensin Dioplos Alkohol Bikin Mesin Halus Hingga Dongkrak Performa Kendaraan, Begini Kata Pertamina

Baca Juga: Biar Enggak Rugi, Lebih Akurat Mana Beli Bensin di SPBU Berdasar Nominal Rupiah atau Liter?

Kendati demikian, Putut menjelaskan tidak menutup kemungkinan bahwa SPBU akan tetap membuka operasional, meski truk tangki bongkar BBM.

"Tetap bisa dilakukan dengan pertimbangan filter masih bagus, kotoran tidak banyak. Yang tahu adalah SPBU," sambungnya.

Meski begitu, Putut menyarankan kepada konsumen yang ingin mengisi BBM bisa menunggu truk tangki sampai selesai bongkar BBM.

Ini bertujuan untuk memastikan tidak ada kotoran yang bisa masuk atau terbawa ke tangki bahan bakar kendaraan sobat saat diisi BBM.

"SPBU tentunya sudah mempertimbangkan situasi dan kondisi. Tetapi untuk kehati-hatian konsumen bisa menunggu sampai selesai bongkar," pungkasnya.