Scrambler Gagah Berbasis Kawasaki Ninja 250, Kaki-kaki Makin Kekar

Fedrick Wahyu,Antonius Yuliyanto - Jumat, 19 Maret 2021 | 18:54 WIB

Modifikasi Kawasaki Ninja 250 scrambler karya Katros Garage (Fedrick Wahyu,Antonius Yuliyanto - )

GridOto.com - Kawasaki Ninja 250 jelas salah satu motor yang cukup sering dimodif lebih sporty.

Lalu bagaimana kalau memilih motor ini untuk selanjutnya dicustom? Jelas bisa kok!

Contohnya custom Kawasaki Ninja 250 garapan Katros Garage yang dirombak bergaya scrambler ini.

Ninja 250 milik Adi asal Pandeglang dikonsep dengan referensi Ninja garapan Katros sebelumnya.

Rangga/otomotifnet.com
Sasis belakang Ninja 250 dari nungging diubah jadi mendatar sesuai genre scrambler

“Kami desain ulang, diupdate. Karena kami bikin motor custom selalu beda, disesuaikan dengan ownernya,” papar Andi Akbar atau yang biasa disapa Atenx, builder yang bermarkas di Jl. Cempaka 1 no.2, Rengas, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Kawasaki Ninja 250 Neo Cafe Racer, Tampangnya Mirip Honda CB1000R

Untuk ubahan diawali dengan melucuti bodi-bodi bawaan Ninja yang cukup besar yang dilanjutkan dengan dibuatkan subframe yang lebih datar dari pipa besi seamless 1 inci.

Lanjut ke bagian kaki-kaki, suspensi depan diganti menjadi model upside down yang lebih kekar.

Rangga/otomotifnet.com
Tangki Ninja 250 scrambler ini dibuat dari pelat galvanis 1,2 mm, desainnya memberi kesan retro

Sementara suspensi belakang dikonversi menjadi dual shock yang tentunya perlu dibuatkan mounting atau dudukan baru di subframe dan swingarm.

Lalu kedua rodanya memakai pelek jari-jari 17 inci berbalut ban Shinko Trail Master E-705 dengan lebar 120/90-17 dan 150/70-17 yang dipasang menggunakan hub atau tromol custom.

Baca Juga: Modifikasi Kawasaki Ninja ZX-25R Racing Look Telan Biaya Rp 70 Jutaan