Begini Awal Mula Gerobak Listrik Tercipta, Bangkitkan UMKM di Masa Pandemi Covid-19

Wisnu Andebar - Kamis, 5 November 2020 | 15:30 WIB

Gerobak listrik (Wisnu Andebar - )

Baca Juga: Dikasih Modal Awal 15 Juta, 3 Modifikator Ditantang Bikin Konsep Gelis Terbaik

"Kami riset Gerobak Listrik sejak awal 2019 hingga keluar negeri, baru kemudian diresmikan Februari 2020," ucapnya.

Tepat sebulan setelah Gelis diluncurkan,  pandemi Covid-19 melanda Tanah Air pada Maret 2020.

Meski begitu, SPI tidak menganggapnya sebagai suatu hal yang negatif, karena produknya dari awal diciptakan memang untuk mendukung UMKM.

"Memang Covid-19 di luar rencana, kebetulan kami bergerak untuk UMKM agar dapat menggerakkan perekonomian supaya tetap berputar," tuturnya.

Baca Juga: Inilah Motor Listrik Roda Tiga Bernama Gelis Alias Gerobak Listrik, Diapresiasi Kemenperin Lho

"Kami juga melihat banyak yang kena PHK, dengan adanya Gelis kami harap bisa hadirkan peluang berwiraswasta," sambungnya.

Jermi mengungkapkan, Gelis mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk dari Kementerian Perindustrian.

Bahkan menurutnya, Gerobak Listrik dijadikan sebagai ikon karena menjadi solusi dalam mendorong perekonomian melalui UMKM di masa pandemi Covid-19.

SPI kini memproduksi lima tipe Gerobak Listrik, yaitu Gelis 300 Light Metal, Gelis 300 Retro, Gelis 300 Cargo, Gelis 300 Grab, dan Gelis 300 Chassis.