Cocok Buat Riding Harian, Test Ride Motor Listrik NIU N GT Bisa Ngebut Sampai 70 km/jam!

Harry - Minggu, 26 April 2020 | 20:57 WIB

NIU N GT (Harry - )

GridOto.com - Setelah membahas NIU N Lite dengan harga Rp 20 jutaan, sekarang saatnya membahas kembarannya yakni NIU N GT.

Klik di sini untuk ulasan test ride NIU N Lite :

Baca Juga: First Ride Motor Listrik Canggih NIU N Lite, Punya Cruise Control dan Sensor 3 Axis Cuma Rp 20 Jutaan

NIU N GT bisa dibilang versi sporty dari NIU N Lite, yang juga sama-sama didatangkan PT Moove Motors Asia.

Enggak cuma beda tampilan, tapi NIU N GT ini punya fitur lebih lengkap dan lebih canggih dari NIU N Lite loh.

Maka wajar kalau rentang harganya Rp 50 - 70 juta. Wah jauh lebih mahal nih, apa saja keistimewaannya?

Baca Juga: Video First Ride NIU Sudah Tayang, Motor Listrik Tercanggih Saat Ini

Rizky/Gridoto.com
NIU N GT


Desain
Bentuk boxy dan imut masih diterapkan pada NIU N GT ini, bedanya molis ini punya striping pada bodi depan dan belakang yang membuat lebih sporty.

Lampu depan bulat dengan sepasang projector disusun bertumpuk, dikawal LED DRL yang melingkar ditepian lampu utamanya.

Baca Juga: Bisa Ngebut Sampai 240 Km/jam, Ini Spesifikasi Motor Listrik Italia Yang Bakal Masuk Indonesia

Setang model telanjang juga sama, berikut lampu sein LED dan visor kecil untuk menutup spidometer. Bedanya spidometer NIU N GT lebih besar.

Di balik bodi depan enggak ada beda, terdapat konsol penyimpanan, gantungan barang dan juga USB port untuk mengisi daya gadget.

Rizky/Gridoto.com
Lampu NIU N GT


Dek tebal karena posisi baterai tertanam di bawahnya. Sementara bodi belakang nampak manis dengan lampu belakang persegi panjang tipis.

Lengan ayun masih sama, berbahan besi bukan cover plastik yang bikin tampilan NIU N GT ini nampak kokoh.

Meski sekilas sama, tapi dimensi NIU N GT sedikit lebih besar yakni 1.890 x 740 x 1.223 mm (PxLxT). Bandingkan dengan N Lite 1.800 x 700 x 1.130 mm (PxLxT).

(Baca Juga: Kawasaki Rilis Lagi Video Ninja Bermesin Listrik, Ternyata Beda dengan Motor Listrik Lain)

Fitur & Teknologi
Spidometer NIU N GT punya bentuk kotak besar dan nyalanya keren karena lebih berwarna. Tampilannya pun sudah negatif display.

Informasinya sedikit berbeda dari NIU N Lite, karena NIU N GT ini pakai dua baterai, jadi ada sepasang indikator baterai bentuk bar dan persen.

Lalu riding mode ada tiga buah, E-Save, Dynamic dan Sport. Kemudian ada informasi baterai, indikator sinyal dan GPS.

Rizky/Gridoto.com
Spidometer NIU N GT


Paling bawah ada penunjuk bukaan gas berupa ampere bar yang akan bergerak-gerak sesuai bukaan gas. Mirip takometer fungsinya.

Seperti halnya NIU N Lite, indikator GPS dan sinyal untuk menghubungkan unit motor dengan cloud, karena saat pembelian, akan mendapatkan SIM Card.

Semua data motor, karakter berkendara dan kebiasaan mengisi baterai akan dicatat dan akan ada upgrade software secara otomatis.

(Baca Juga: ELMO : Teaser Kawasaki EV Endeavor Kembali Diperlihatkan, Kapan Hadir?)

"Jadi sudah sangat canggih," kata Vincent Yap, Direktur Utama PT. Moove Motors Asia.

Jangan lupa unduh aplikasi NIU E-Scooter karena nantinya lewat aplikasi ini akan menginformasikan lokasi unit terparkir, riding history, status kendaraan dan statistik lainnya.

Dari aplikasi juga pemilik bisa memeriksa kondisi motor karena ada fitur diagnostic, jadi kalau ada kerusakan langsung terbaca.