Jangan Khawatir, SIM Mati Selama Pandemi Covid-19 Tidak Ditilang di Surabaya

Ruditya Yogi Wardana - Sabtu, 18 April 2020 | 15:20 WIB

Ilustrasi operasi oleh anggota polisi (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Selama pandemi Covid-19, Satlantas Polrestabes Surabaya mencoba langkah solutif bagi masyarakat yang masa berlaku SIM-nya berakhir selama pandemi Covid-19.

Kasat Lantas Polrestabes Surabaya AKBP Teddy Chandra, mengatakan masyarakat tak perlu khawatir jika SIM-nya mati pada masa pandemi Covid-19.

AKBP Teddy memastikan, pihaknya akan memberikan dispensasi pengurusan serta meniadakan sanksi.

"Kalau biasanya SIM mati harus bikin baru dari awal, karena pandemi ini (Covid-19) nanti mekanismenya akan seperti perpanjangan," ujar AKBP Teddy dikutip dari Tribunmadura.com, Sabtu (18/04/2020).

Baca Juga: Tes Kesehatan SIM Meliputi Apa Saja? Simak Nih Biar Gak Bingung

Pengurusan SIM yang mati ini dapat diurus hingga pandemi Covid-19 dinyatakan berakhir oleh pemerintah.

AKBP Teddy menambahkan, pihaknya tidak akan melakukan penindakan tilang pada pengendara yang SIM-nya sudah tidak berlaku selama pandemi ini.

"Kami juga berikan instruksi personil di lapangan untuk tidak menilang SIM yang sudah mati selama pandemi ini," kata AKBP Teddy.

Satlantas Polrestabes Surabaya juga akan menerapkan pengurangan kuota pengurusan SIM untuk menghindar terjadinya penumpukan antrian.

Baca Juga: SIM Masih Berlaku Namun Dalam Keadaan Rusak, Apa Tetap Ditilang?