Raih Prestasi di Jepang, Begini Kemampuan Mobil Balap Rakitan Tim Bimasakti UGM

Naufal Nur Aziz Effendi - Jumat, 4 Oktober 2019 | 15:18 WIB

Mobil generasi ke-9 Tim Bimasakti Pertamax Turbo UGM saat akan unjuk kemampuan di halaman Balairung Gedung Pusat UGM, Jumat (04/10/2019) (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Mobil balap generasi ke-9 dipamerkan oleh Tim Bimasakti Pertamax Turbo UGM pada Jumat (04/10/2019) pagi.

Kemampuan mobil itu juga ditunjukkan dengan dibawa berkeliling halaman depan Balairung Gedung Pusat UGM, Yogyakarta.

Rezki Eriyando selaku ketua tim mengatakan mobil generasi ke-9 ini akan dipersiapkan untuk mengikuti Student Formula Japan atau Formula SAE 2020.

"Kami menargetkan posisi Top 3 Overall Presentation dan Top 3 Efficiency Event for Overseas Team," kata Rezki, diktuip dari TribunJogja.com.

Selain itu, Tim Bimasakti juga menargetkan Top 5 Skidpad Event, Endurance Class A, Top 5 Acceleration Event, dan The Best Autocross for Overseas Team.

(Baca Juga: Bimasakti Racing Team UGM Bawa Mobil Ini di Lomba Student Formula SAE Jepang 2019)

Sebelumnya, mobil generasi ke-8 sudah mendapatkan prestasi 5 besar di sejumlah kategori dalam ajang yang sama.

Tim Bimasakti Pertamax Turbo Racing Team UGM berhasil mendapat penghargaan Outstanding dari para juri.

Selain itu, tim juga mendapatkan predikat Nomor 5 Best Business Presentation se-Asia Tenggara.

Terakhir mobil tersebut diberi penghargaan mobil tergesit nomor 8 dari seluruh peserta saat test drive dilakukan.