Jangan Salah, Sekilas Emang Mirip tapi Honda S90 dan S90Z Itu Beda Lo

Dida Argadea - Senin, 8 Juli 2019 | 15:15 WIB

Marc Marquez berfoto dengan Honda S90Z (Dida Argadea - )

Pada cover ini pula terdapat emblem bulat berlogo sayap Honda, serta terdapat side cover berbahan plastik untuk melindungi tangki dari goresan kaki pengendara.

Panel indikator dari Honda S90 ini juga didesain menempel dengan headlamp.

(Baca Juga: Saudara Honda S90 Jadi Garang Setalah Ganti Tampilan Vintage Scrambler)

reproductiondecals.com
Honda S90Z

Sementara itu sebagai penerus Honda S90, Honda S90Z kalau dicermati punya beberapa perbedaan dari pendahulunya.

Mulai mengaspal tahun 1970-1975, Honda S90z punya bentuk tangki yang sedikit beda.

Yakni dengan cover chrom yang lebih luas, hingga ke bagian atas.

Selain itu desain emblem juga berbeda, yakni dengan logo sayap dengan tulisan Honda di bawahnya, dan tanpa bulatan dan tanpa adanya side cover berbahan plastik.

Panel indikator juga kini didesain terpisah dari headlamp layaknya motor-motor zaman sekarang.

Soal mesin, keduanya masih pakai mesin yang identik.

Nah, sekarang udah tahu ya bedanya?