Selain Hari Kemerdekaan, Legenda Balap Ini Juga Ulang Tahun Hari Ini

Radityo Kuswihatmo - Jumat, 17 Agustus 2018 | 15:31 WIB

Nelson Piquet (Radityo Kuswihatmo - )

GridOto.com - Bagi Indonesia, 17 Agustus adalah hari perayaan Hari Kemerdekaan.

Tapi di dunia balap, terutama Formula 1, tanggal itu adalah ulang tahun salah satu pembalap legendanya.

Dia adalah Nelson Piquet, mantan pembalap F1, sekaligus juara dunia tiga kali pada tahun 1981, 1983, dan 1987.

Nelson Piquet lahir pada 17 Agustus 1952, 7 tahun setelah Indonesia merdeka dan sekarang merayakan ulang tahunnya ke-66.

(BACA JUGA: Ini Dia Pengganti Fernando Alonso di McLaren F1)

Piquet bukan pembalap biasa, di 1978 dirinya memenangi 13 dari 26 balapan dan membuatnya meraih gelar juara di F3 Inggris dan runner-up di seri lainnya.

Tim F1 terkesima dengan hasil Nelson Piquet dan direkrut secara privat untuk masuk ke McLaren.

Setelahnya dia dikontrak oleh tim Brabham dengan boss saat itu Bernie Ecclestone untuk menjadi murid dari Niki Lauda di 1979.

Setahun setelahnya, Nelson Piquet berhasil menunjukkan kemampuannya dan langsung menjadi runner-up.

(BACA JUGA: Siapa Pengganti Fernando Alonso di Tim McLaren F1?)