Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Isi Saldo di Gerbang Tol Makin Gampang, Mandiri E-Money Kini Bisa Top Up Lewat Travoy

M. Adam Samudra - Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:30 WIB
Pengguna tol cukup menempelkan kartu e-money ke alat baca (reader) di GTO
Rizki Apryandi/Otomotifnet
Pengguna tol cukup menempelkan kartu e-money ke alat baca (reader) di GTO

GridOto.com - Pengguna jalan tol kini punya opsi baru untuk mengisi saldo uang elektronik.

PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) menggandeng PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menghadirkan layanan top up Mandiri E-Money langsung melalui aplikasi Travoy.

Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Penyelenggaraan Layanan Top Up Mandiri E-Money melalui Application Programming Interface (API) yang terintegrasi dengan aplikasi Travoy.

Direktur Utama JMTO Tri Wahyu Subekti mengatakan, integrasi layanan top up Mandiri E-Money di aplikasi Travoy merupakan bagian dari upaya perusahaan dalam meningkatkan kemudahan transaksi bagi pengguna jalan tol.

“Ini merupakan bagian dari semangat kami untuk terus berinovasi dan berkolaborasi secara erat, sekaligus memberdayakan pelanggan (customer empowering) agar memiliki kendali penuh atas perjalanan dan transaksi mereka, sehingga customer experience dapat terus meningkat,” ujar Tri di Jakarta, Sabtu (31/1/2026).

Sementara itu, SEVP Corporate Banking Bank Mandiri Budi Purwanto menilai kolaborasi ini memperkuat sinergi antara perbankan dan pengelola jalan tol.

"Terutama dalam menghadirkan sistem transaksi non-tunai yang lebih terintegrasi," ucap Budi.

Menurutnya, Bank Mandiri siap mendukung pengembangan layanan transaksi digital di jalan tol, termasuk integrasi antara aplikasi Livin’ by Mandiri, teknologi Radio Frequency Identification (RFID), serta layanan Travoy Go.

PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) menggandeng PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menghadirkan layanan top up Mandiri E-Money langsung melalui aplikasi Travoy.
Istimewa
PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) menggandeng PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menghadirkan layanan top up Mandiri E-Money langsung melalui aplikasi Travoy.

Baca Juga: Ini Fungsi Lampu Tambahaan Saat Perbaikan Mobil Penyok dengan PDR

Kerja sama ini diharapkan dapat mempermudah pengguna jalan tol dalam mengakses layanan transaksi, sekaligus mendukung pengembangan ekosistem jalan tol yang lebih modern dan efisien.

Acara penandatanganan ditutup dengan penyerahan plakat dan kartu Mandiri E-Money edisi khusus sebagai simbol kerja sama kedua pihak.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa