GridOto.com - JAECOO Indonesia ambil bagian dalam gelaran Tahura Trail Run 2026 yang berlangsung pada 24–25 Januari 2026 di Bandung.
Keikutsertaan ini merupakan wujud komitmen JAECOO dalam mendukung gaya hidup aktif sekaligus berkontribusi pada pengembangan ekosistem sport tourism berbasis alam di Indonesia.
Pada ajang lari lintas alam tersebut, JAECOO turut memperkenalkan JAECOO J7 SHS-P Discover Edition secara lebih dekat kepada para peserta dan pengunjung.
Tahura Trail Run dikenal sebagai salah satu ajang trail run bergengsi di Tanah Air yang pertama kali digelar pada 2013.
Setelah sempat terhenti selama masa pandemi, event ini kembali rutin diselenggarakan sejak 2025.
Tahun 2026, lomba ini diikuti lebih dari 2.000 pelari dari berbagai daerah di Indonesia, termasuk peserta mancanegara, dan masuk dalam kalender sport tourism berbasis alam yang kian diminati.
Melalui kehadiran JAECOO J7 SHS-P Discover Edition, JAECOO ingin menonjolkan karakter petualang yang sejalan dengan semangat Tahura Trail Run.
Baca Juga: Jaecoo J5 EV Dirakit di Pabrik Mercy di Wanaherang, Ini Kata Inchcape
“Partisipasi kami di Tahura Trail Run 2026 menjadi kesempatan untuk memperkenalkan JAECOO J7 SHS-P Discover Edition yang dibekali teknologi Super Hybrid System (SHS). Teknologi ini memungkinkan jarak tempuh hingga 1.300 kilometer, serta dilengkapi fitur Vehicle-to-Load (V2L) berdaya 3,3 kW yang dapat menunjang berbagai kebutuhan aktivitas luar ruang." buka Business Unit Director JAECOO Indonesia, Jim Ma.
"Kami melihat ajang ini sebagai bagian dari kontribusi JAECOO dalam mendukung gaya hidup aktif dan pengembangan sport tourism berbasis alam yang berkelanjutan di Indonesia,” tambahnya.
Sebagai SUV hybrid lima penumpang, JAECOO J7 SHS-P Discover Edition yang ditampilkan di Tahura Trail Run 2026 merupakan pengembangan dari lini J7 SHS-P dengan karakter petualangan yang lebih kuat.
Model ini dirancang untuk mendukung kegiatan luar ruang melalui sejumlah perlengkapan fungsional, seperti roof platform untuk membawa kargo atau perlengkapan rekreasi, side box dan tactical box, hingga hard-shell side awning.
Fitur side ladder turut melengkapi kemudahan akses ke bagian atap kendaraan, sekaligus mempertegas nuansa petualangan khas edisi Discover.
Tak hanya menampilkan kendaraan, booth JAECOO juga menjadi salah satu area yang ramai dikunjungi.
Pengunjung dapat menikmati kopi gratis sambil beristirahat, dengan pasokan listrik yang sepenuhnya bersumber dari JAECOO J7 SHS-P melalui fitur Vehicle-to-Load (V2L).
Selain itu, pengunjung juga dapat mengikuti aktivitas Spin the Wheel untuk mendapatkan berbagai hadiah menarik, menghadirkan pengalaman yang selaras dengan gaya hidup aktif dan atmosfer petualangan Tahura Trail Run 2026.
| Editor | : | Hendra |
KOMENTAR