GridOto.com - Jaringan bengkel mobil modern Bengkel BOS kembali memperluas jangkauan layanannya dengan meresmikan cabang terbaru, Bengkel BOS Sentul pada Jumat (16/1/2026).
Kehadiran bengkel ini ditujukan untuk menjawab tingginya kebutuhan perawatan kendaraan di wilayah Bogor dan sekitarnya.
Bengkel BOS Sentul hadir sebagai bengkel one-stop solution dengan layanan lengkap, mulai dari servis berkala, ganti oli, ganti ban, perawatan AC, spooring, hingga servis kaki-kaki.
Seluruh proses servis dilakukan dengan standar operasional ketat dan ditangani oleh teknisi berpengalaman serta tersertifikasi.
Senior Head of Sales and Marketing Bengkel BOS, Shara Christanti, menyampaikan bahwa pembukaan cabang Sentul sekaligus menjadi momentum peluncuran kampanye terbaru Bengkel BOS bertajuk 'Bengkel Pintar, Teman Servis Kamu'.
“Melalui campaign ini kami ingin customer merasa tenang ketika mobilnya diservis di Bengkel BOS, karena Bengkel BOS memiliki teknisi-teknisi pintar yang terkualifikasi, tersertifikasi dan berpengalaman dalam perawatan mesin," ujar Shara Christanti melalui keteranganya.
"Untuk itu hari ini kami juga sekalian meluncurkan program Garansi Servis Uang Kembali 100%,” sambungnya.
Selain fokus pada kualitas servis, Bengkel BOS juga memberikan perhatian pada kenyamanan pelanggan selama berada di bengkel.
Baca Juga: Setiap 2.000 KM Mobil Wajib di Spooring dan Balancing, Ini Penjelasannya
Salah satu pelanggan, Ahmad, mengungkapkan pengalamannya saat melakukan servis di Bengkel BOS Sentul.
“Servis di Bengkel BOS itu selalu jelas dan nggak ribet. Teknisinya komunikatif, kita dikasih tahu kondisi mobil apa adanya. Sekarang buka di Sentul jadi makin dekat dan praktis buat saya,” katanya.
Dengan beroperasinya Bengkel BOS Sentul, perusahaan berharap dapat semakin mendekatkan layanan kepada pelanggan.
Sekaligus memperkuat posisinya sebagai bengkel jaringan yang mengutamakan kualitas, transparansi, dan kepercayaan.
Saat ini, Bengkel BOS telah memiliki jaringan bengkel di berbagai wilayah, antara lain Bekasi, Bintaro, Bukit Cinere, Cibinong, Cinere, Cimanggis, Pondok Cabe, Sawangan, BSD.
Tak hanya itu, ada juga wilayah Cibubur, Cipayung, Jati Asih, Pondok Gede, Jatimurni, Pamulang, Pasar Rebo, Kelapa Dua Wetan, Ciater, Narogong, hingga Yogyakarta.
Informasi lebih lanjut mengenai layanan Bengkel BOS dapat diakses melalui akun Instagram @bengkelbos.
| Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR