Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hampir 90 Persen, Penjualan Suzuki Fronx Didominasi Transmisi Matik

Wisnu Andebar - Jumat, 16 Januari 2026 | 23:30 WIB
Suzuki Fronx
Panji Nugraha/GridOto
Suzuki Fronx

GridOto.com - Penjualan Suzuki Fronx sejak resmi meluncur pada Mei hingga Desember 2025 didominasi varian bertransmisi otomatis.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), dari total wholesales 12.314 unit, mayoritas distribusi Fronx berasal dari varian matik, sementara kontribusi transmisi manual tercatat jauh lebih kecil.

Mengacu pada data tersebut, varian bertransmisi otomatis menyumbang sekitar 10.992 unit atau setara 89,3 persen dari total distribusi Fronx sepanjang 2025.

Sebaliknya, penjualan varian manual hanya mencapai 1.322 unit atau sekitar 10,7 persen, terdiri dari GL MT sebanyak 561 unit dan Hybrid GX MT sebanyak 761 unit.

Kontribusi terbesar Fronx datang dari varian tertinggi.

Suzuki Fronx Hybrid SGX AT Two Tone mencatatkan wholesales 5.275 unit, menjadi tipe terlaris sepanjang 2025.

Di bawahnya, Hybrid GX AT terdistribusi sebanyak 2.754 unit, disusul Hybrid SGX AT sebanyak 1.668 unit.

Sementara itu, varian GL AT membukukan distribusi 1.295 unit.

Suzuki Fronx sendiri resmi meluncur di Indonesia pada Mei 2025.

Baca Juga: Skema Kredit Cicilan Ringan Suzuki Fronx, Tipe Tertinggi Bisa Dicicil Segini Per Bulan

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa