Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Meledak Sejak Mei, Penjualan Mobil PHEV Sudah Tembus Segini

Wisnu Andebar - Minggu, 4 Januari 2026 | 13:30 WIB
Chery Tiggo 8 CSH
Rayhan Haikal/GridOto.com
Chery Tiggo 8 CSH

Chery, misalnya, menghadirkan Tiggo 8 CSH dan Tiggo 9 CSH, sementara Jaecoo membawa J7 SHS dan J8 SHS.

Geely turut meramaikan pasar lewat Starray EM-i, disusul Wuling yang belum lama ini memperkenalkan Darion PHEV.

Jika ditarik ke periode Januari hingga September 2025, data GAIKINDO mencatat penjualan PHEV sebesar 3.316 unit.

Pada rentang waktu tersebut, dominasi Chery Group terlihat jelas.

Model Chery Tiggo 8 CSH FWD menjadi PHEV terlaris dengan penjualan 2.441 unit, disusul Jaecoo J7 SHS 4x2 Turbo yang mencatat 502 unit.

Sementara itu, Chery Tiggo 9 CSH FWD berada di posisi ketiga dengan 123 unit, diikuti Jaecoo J8 SHS ARDIS Turbo sebanyak 106 unit.

Di luar merek China, kontribusi PHEV masih tergolong kecil.

Seperti Mazda CX-80 2.5 PHEV AWD Kuro dengan 39 unit, Lexus RX 450h+ Luxury 31 unit, Volvo XC60 Plugin Hybrid 23 unit, Volvo XC90 Plugin Hybrid 18 unit, BMW XM AT 14 unit, serta Mazda CX-80 2.5 PHEV AWD Elite 13 unit.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa