Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Astra Motor Yogyakarta Beberkan Faktor Konsumen Ragu Beli Motor Listrik, Honda EM1 e: Pantaskah Dilirik?

Dida Argadea - Sabtu, 25 Mei 2024 | 08:00 WIB
Motor listrik Honda EM1 e:
Dida/GridOto
Motor listrik Honda EM1 e:

GridOto.com - Motor listrik boleh disebut sebagai spesies yang baru mulai berkembang di Indonesia.

Makanya peminatnya pun masih kalah jauh dibanding motor bermesin konvensional.

Selain karena masalah infrastruktur, ternyata masih ada secuil keraguan ldari masyarakat untuk mau memilih motor listrik.

Setidaknya itulah yang dikatakan Danang Priyo Kumoro, Techincal Training Coordinator Astra Motor Yogyakarta.

Yup, seperti kita tahu Astra Motor Honda (AHM) memang punya satu produk bernama Honda EM1 e: yang merupakan sebuah motor listrik.

"Dari pengamatan kami, pertanyaan konsumen adalah seputar durability baterai kemudian ada juga terkait ketahanannya saat bertemu banjir," kata Danang, Jumat, (24/5/2024).

"Kalau dari AHM kan ada garansi dua tahun untuk baterai, dan EM1 e: ini secara spek bisa tetap menerjang air, dengan ketinggian maksimal 30 cm," imbuhnya.

Menurut dia, asalkan komponen kelistrikan dari EM1 e: seperti baterai atau kontrolernya tidak terkena air, maka tak perlu ada yang dikhawatirkan oleh konsumen.

Lebih lanjut Danang pun memastikan kalau jaringan dealer yang bisa menangani EM1 e: khususnya di wilayah Yogyakarta kini terus berkembang.

Baca Juga: Honda Kasih Diskon Buat EM1 e: Di PEVS 2024, Harganya Tinggal Segini

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa