Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Qatar 2024

Nyaris Meregang Nyawa di MotoGP Qatar 2024, Di Giannantonio Hampir BAB di Celana

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 10 Maret 2024 | 11:00 WIB
Fabio Di Giannantonio nyaris meregang nyawa karena crash horor di balapan MotoGP Qatar 2024
MotoGP
Fabio Di Giannantonio nyaris meregang nyawa karena crash horor di balapan MotoGP Qatar 2024

GridOto.com - Fabio Di Giannantonio mendapat hasil buruk dalam balapan debutnya bersama Pertamina Enduro VR46 Racing Team, pada sprint race MotoGP Qatar 2024.

Dalam balapan sprint MotoGP Qatar 2024 tersebut, Fabio Di Giannantonio mengalami highside crash yang cukup keras di tikungan 11 sirkuit Lusail.

Namun yang horor bukan highside crash-nya, namun Fabio Di Giannantonio bisa saja meregang nyawa karena insiden tersebut melemparnya ke tengah aspal, bukan ke area run off.

Diggia sangat bisa ditabrak pembalap lain, lantaran di belakangnya sangat banyak pembalap yang maju dengan jarak yang sangat dekat.

Untung bagi sang rider, karena para rivalnya bisa menghindarinya meski pastinya sangat sulit karena mereka sedang melaju kencang di tikungan.

Seperti ditunjukkan video berikut:

Pembalap asal Roma, Italia ini mengaku rasanya hampir akan buang air besar di celana karena saking takutnya dengan crash yang dialaminya.

Setelah bisa berjalan ke pinggir aspal, ia bahkan langsung terduduk kebingungan karena tak percaya dengan apa yang baru dialaminya.

Pada akhirnya ia merasa beruntung, karena masih bisa keluar dengan selamat bahkan tanpa cedera berarti.

Baca Juga: Jorge Martin Menang Sprint MotoGP Qatar 2024, Pecco Bagnaia Kehilangan Podium

"Untungnya aku sangat beruntung di tengah ketidak beruntungan ini, karena crash itu bisa memiliki konsekuensi lebih serius," ungkap sang rider.

"Aku merasakan harmoni dengan motor dan aku menemukan ritme bagus sejak latihan. Kami melakukan beberapa penyesuaian untuk balapan, aku menikmati balapan dengan lainnya, sampai tiba-tiba aku terlempar ke aspal," jelasnya.

Lebih lanjut Diggia menjelaskan, crash tersebut sangat aneh karena terjadi tanpa ada pertanda apapun sebelumnya.

Ia juga melaju dengan sangat nyaman, namun tiba-tiba crash entah darimana datangnya.

"Jatuhnya tidak diperkirakan, kami harus menganalisis apa yang terjadi. Ini highside langka di MotoGP," ungkap sang pembalap.

"Jatuh ke tanah di depan peleton rapat pembalap sangat tidak meyakinkan. Tapi yang penting aku selamat, dan kami akan fokus untuk balapan utamanya," tuntasnya.

Link Live Streaming F1 Kanada 2024, Mercedes Start Terdepan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa