Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Mobil Baru Suzuki S-Presso Februari 2024, Pilihan City Car Terjangkau

Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 7 Februari 2024 | 17:30 WIB
harga mobil baru Suzuki S-Presso Februari 2024
kolase Suzuki.co.id
harga mobil baru Suzuki S-Presso Februari 2024

GridOto.com - Suzuki S-Presso menjadi salah satu pilihan city car terjangkau yang dipasarkan di Indonesia.

Mobil kompak ini mengusung mesin K10C 998 cc yang diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 66 dk di 5.500 rpm dan torsi 89 Nm di 3.500 rpm.

Output tersebut diteruskan ke roda depan dalam dua pilihan transmisi, yakni manual 5-percepatan dan AGS 5-percepatan

Tidak ketinggalan, fitur engine auto start-stop yang diklaim mampu mengurangi konsumsi BBM dalam kondisi stop and go seperti di jalan macet juga hadir di mobil ini.

Berkat mesin simpel dan fitur efisiensinya tersebut, Suzuki S-Presso cocok buat jadi kendaraan harian.

Sejumlah fitur canggih di mobil ini juga tergolong lengkap, seperti Head Unit touchscreen ukuran 7 inci yang dapat dioperasikan dengan audio steering switch.

Perangkat tersebut dapat terkoneksi dengan smartphone untuk membantu pengendara berkomunikasi tanpa menyentuh perangkat telepon.

Dari sektor keselamatan, S-Presso disertai fitur Electronic Stability Program (ESP) demi memudahkan pengemudi dalam menjaga kestabilan saat berkendara di jalan yang licin.

sejumlah fitur di Suzuki S-Presso
suzuki.co.id
sejumlah fitur di Suzuki S-Presso

Baca Juga: Ragam Pilihan Merek Ban Suzuki Ertiga, Harga Mulai Rp 500 Ribuan

Ada juga fitur Hill Hold Control yang berguna untuk menahan posisi kendaraan ketika berjalan di jalan menanjak dari kondisi diam untuk varian AGS (Auto Gear Shift).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa