Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Listrik Pakai Gearbox Masih Perlu Ganti Oli Setiap Kilometer Segini

Isal - Rabu, 8 November 2023 | 16:40 WIB
Motor listrik yang pakai gearbox perlu ganti oli mesin setiap Kilometer segini
Isal/GridOto.com
Motor listrik yang pakai gearbox perlu ganti oli mesin setiap Kilometer segini

GridOto.com - Saat ini ada beberapa motor listrik yang pakai gearbox seperti motor matic.

Ternyata gearbox yang ada di motor listrik masih perlu oli untuk pelumasan.

"Gearbox atau gardan pada motor listrik bisa pakai oli mesin untuk pelumasannya," ucap Yantono Simamora, Head Of Sales and Marketing Section Musashi Auto Parts Indonesia, produsen gearbox dan transmisi kepada GridOto.

Layaknya gardan atau gearbox pada motor matic konvensional, oli gearbox pada motor listrik juga harus diganti secara berkala.

Baca Juga: Yamaha E01 Ternyata Masih Perlu Oli, Ini Fungsi dan Spesifikasinya

"Kami menyarankan untuk menggantinya setiap 20 ribu kilometer pemakaian sekali," saran Anton saat ditemui beberapa waktu yang lalu (10/23).

Oya, enggak disarankan untuk pakai oli dengan kekentalan atau SAE yang cukup tinggi pada gearbox motor listrik.

"Kalau pakai oli yang lebih kental nanti ada pengaruhnya ke performa," wanti Anton.

"Salah satunya membuat tarikan motor listrik jadi berat," tuturnya saat ditemui di ICE, BSD, Tangerang Selatan, Banten.

Oli pada gearbox motor listrik sebaiknya diganti setiap 20 ribu Km
Isal/GridOto.com
Oli pada gearbox motor listrik sebaiknya diganti setiap 20 ribu Km

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa