Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Antisipasi Fan Belt Mobil Putus di Jalan, Begini Cara Cek Kondisinya

Ryan Fasha - Selasa, 22 Agustus 2023 | 20:00 WIB
Tensioner timing belt mobil
Tensioner timing belt mobil

GridOto.com - Fan belt pada mobil terbuat dari karet khusus yang mampu menahan tekanan dan panas dari mesin.

Secara fungsi utama, fan belt mobil meneruskan putaran kruk as atau crankshaft untuk memutarkan komponen lain agar bisa bekerja.

Banyak komponen yang kinerjanya bergantung pada putaran fan belt.

Kipas radiator, kompresor AC, pompa power steering hidraulis, alternator sampai water pump bekerja mengandalkan putaran fan belt.

"Fan belt akan terus berputar saat mesin dihidupkan baik saat stasioner atau saat berjalan," buka Triyono, pemilik bengkel Family Auto Service (FAS) di Bintara, Bekasi.

Fan belt mobil
Fan belt mobil

Baca Juga: Ganti Transmisi Matik CVT Honda HR-V Ex Singapore, Segini Harganya

"Sering kali kejadian fan belt putus di jalan, dan ini sangat mungkin terjadi mengingat fan belt juga pinya masa pakai efektif," bebernya.

Sebagai informasi, umur pakai efektif fan belt berkisar 30.000-40.000 km.

Mengantisipasi fan belt putus itu kita harus lakukan pengecekan secara berkala.

"Pengecekan harus dilakukan setiap servis berkala atau 6 bulan sekali," terangnya.

Terkait pengecekan fan belt juga disampaikan oleh Dedi Santoso, Kepala Bengkel Honda Kencana Bekasi Barat.

Fan belt berfungsi menggerakkan komponen pendukung kenyamanan mobil.
Angga Raditya
Fan belt berfungsi menggerakkan komponen pendukung kenyamanan mobil.

Baca Juga: Mau Pakai Fan Belt Mobil Bukan Orisinal? Pahami Dulu Dampaknya

"Cara cek fan belt itu dilihat secara fisiknya, pastikan tidak ada retakan halus atau pecah-pecah, jika sudah mulai terlihat maka sebaiknya ganti baru," ucap Dedi.

"Bunyi berdencit saat mobil berakselerasi juga menjadi indikasi fan belt minta ganti baru, fan belt mulai slip dengan pulley makanya bunyi berdencit," jelasnya.

Penggantian fan belt harus dengan ukuran yang sesuai agar kinerja komponen yang sudah disebutkan bisa bekerja dengan baik.

Editor : Dwi Wahyu R.

Turun Berat Roller di Motor Matic Bikin Akselarasi Bertambah, Kok Bisa

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa