Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Innova Kadispora Lubuklinggau Terobos Jalan Cor Basah, Ternyata Sudah Izin sama Tukang?

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 13 Agustus 2023 | 14:00 WIB
Tangkap layar Toyota Innova mobil dinas Kadispora Lubuklinggau yang nekat terbonos jalan cor basah .
Intsgram @terangmedia
Tangkap layar Toyota Innova mobil dinas Kadispora Lubuklinggau yang nekat terbonos jalan cor basah .

GridOto.com - Viral video yang memperlihatkan mobil dinas Toyota Innova tumpakan Kadispora Lubuklinggau, Purnomo, yang nekat menerobos jalan cor basah di Desa T2 Purwakarya Kecamatan Purwodadi Kabupaten Musi Rawas (Mura), Sumatera Selatan, Rabu (9/8/2023).

Setelah aksinya yang menerobos jalan dicor masih basah banyak diberitakan di media sosial, Purnomo kena tegur oleh wali Kota Lubuklinggau dan Toyota Innova pelat merah BG 44 HZ tumpakannya ditarik.

Purnomo menceritakan asal mula dirinya melintas di jalan alternatif itu saat mereka hendak ke Megang Sakti, Kabupaten Musi Rawas, untuk menghadiri sebuah acara hajatan.

"Saat melintas di jalan itu tidak ada tanda-tanda rambu-rambu dipasang di tengah jalan, ada tapi sudah sobek-sobek posisinya di tengah sawah," ungkap Purnomo, dikutip dari Tribun-Medan.com, Jumat (11/8/2023).

Purnomo juga mengaku awalnya sudah menanyakan kepada para pekerja agar memasang tanda pemberitahuan, namun dijawab pekerja tanda pemberitahuan sudah robek.

"Mereka itu jawab maaf pak papan pemberitahuannya dirobek orang," ujarnya menirukan ucapan para pekerja.

Bahkan ketika para pekerja itu mengatakan hal demikian disaksikan oleh istrinya serta sopir.

Kemudian Purnomo bernegosiasi dengan para tukang agar diizinkan melintas, namun, para tukang awalnya tidak mengizinkan dengan alasan mereka masih bekerja.

Ketika dilarang para pekerja Purnomo sempat bingung, karena mau mutar arah sudah tidak bisa, karena jalan cor itu sangat tinggi, bila dipaksa mobil dinasnya akan rusak bahkan terbalik.

"Kalau mobil saya maksa jelas terjerumus (terbalik), terus saya nego dengan tukang kira-kira bisa tidak masuk dikasih jalan," ujarnya.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Tribun-Medan.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa