Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Seharusnya Step by Step Upgrade Performa Mesin Hybrid

Aditya Pradifta - Jumat, 11 Agustus 2023 | 07:00 WIB
Toyota Yaris Cross hybrid
Toyota Yaris Cross hybrid

Pada kesempatan lain, GridOto juga coba mengkonfirmasi hal ini kepada kepala mekani dari bengkel Primo Performance Sentul.

"Kalau hybrid sih karena selama masih ada mesin bakarnya ya masih bisa upgrade, asal gak berlebihan aja," ucap Iwan Ridwan, kepala bengkel Primo Performance Sentul.

Menurut Iwan, tahap pertama yang perlu dilakukan ialah mengubah air intake dan exhaust system.

Senada dengan Iwan, Odi pun menjelaskan tahap selanjutnya dengan perubahan lebih lengkap pada exhaust system.

"Kedua front pipe, lalu resonator, lalu muffler. Semakin deket dengan mesin, efeknya semakin besar," ujarnya menambahkan.

Mesin mobil hybrid seperti Toyota Kijang Innova Zenix bisa di-upgrade performanya tapi perhatikan langkahnya
Rianto Prasetyo/GridOto.com
Mesin mobil hybrid seperti Toyota Kijang Innova Zenix bisa di-upgrade performanya tapi perhatikan langkahnya

Baca Juga: Turbo Rusak Bikin Tarikan Mobil Mesin Diesel Loyo, Ini Penjelasannya

Tahap selanjutnya yakni upgrade pada filter udara, pilihannya bisa dimulai dari replacement filter atau mengubah set up menjadi open air filter.

"Tahap yang kedua filter udara, setelah itu baru bisa dilakukan tuning (remap) sebagai finishing," terangnya lagi.

"Kalau remap mah pasti paling terakhir dikerjainnya setelah semua urusan di mesin beres," timpal Iwan.

Untuk remap ECU tentu penting demi menyesuaikan air fuel ratio (AFR) hingga perubahan kompresi.

"Terus kalau mau upgrade performa paling ekstrem di mesin hybrid itu kasta paling tingginya bagi gue sendiri itu porting polished sama naik camshaft," sebut Odi.

"Tapi jatohnya berlebihan juga sih, karena kembali ke mind set orang beli hybrid untuk cari irit BBM," ucapnya menandaskan.

Editor : Dwi Wahyu R.

Tertarik Mobil Bekas Peugeot 207 Hatchback, Waspada Bagian Transmisi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa