Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

PO Rosalia Indah Buka Trayek Baru, Rute Terjauh Setara Perancis ke Spanyol!

Naufal Shafly - Selasa, 20 Juni 2023 | 16:45 WIB
Ilustrasi bus PO Rosalia Indah Executive Class
Instagram @hafizhzk_
Ilustrasi bus PO Rosalia Indah Executive Class

GridOto.com - Perusahaan Otobus (PO) Rosalia Indah kembali memperluas layanan, dengan menghadirkan trayek baru.

Menariknya trayek baru yang dibuka PO Rosalia Indah kali ini memiliki jarak yang relatif jauh, yakni Malang-Palembang (Pulang-Pergi).

Jika dicek menggunakan Google Maps, jarak dari Malang menuju Palembang adalah 1.372 km dengan waktu tempuh 18 jam 41 menit.

Angka tersebut hampir setara dengan jarak dari Paris, Perancis ke Valencia, Spanyol sejauh 1.377 Km.

"Rosalia Indah melayani perjalanan Anda dengan keberangkatan rute baru dari Malang menuju Palembang dan rute sebaliknya, dengan pelayanan armada Executive Plus," tulis admin Instagram @rosaliaindah.official, Sabtu (17/6/2023).

Untuk detail keberangkatannya, PO yang kerap disebut Rosin ini akan memulai perjalanan dari Malang pukul 10.00 WIB.

Rute yang dilalui adalah Malang, Surabaya, Madiun, Ngawi, Solo, Semarang, Lampung, Bandar Jaya, Tulang Bawang, Mesuji, Tugu Mulya dan berakhir di Palembang.

Sementara perjalanan dari Palembang dimulai pukul 11.30 WIB, dengan rute Palembang, Lampung, Semarang, Solo, Ngawi, Madiun, Surabaya dan Malang.

Terkait layanan armadanya, Rosalia Indah menyediakan kelas Executive Plus dengan total 30 kursi berkonfigurasi 2+2.

Baca Juga: Insting Seperti Superhero, Sopir PO Rosalia Indah Gagalkan Pencuri yang Menyamar Sebagai Penumpang

Untuk fasilitasnya, ada toilet, LCD TV, musik, selimut, bantal, footrest, serta gratis makan dan minum.

Terkait harga tiketnya, trayek tersebut dibanderol Rp 775 ribu per kursi.

Pemesanan tiket dapat diakses melalui website www.rosalia-indah.co.id, aplikasi Rosalia Indah, atau agen terdekat.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh ROSALIA INDAH (@rosaliaindah.official)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa