Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Cuma Transmisi Manual, Toyota Kijang Innova Diesel Versi Matik Sudah Bisa Dipesan Spot Order

Muhammad Ermiel Zulfikar - Minggu, 5 Februari 2023 | 20:40 WIB
Toyota Kijang Innova Diesel bertransmisi otomatis bakal dijual lagi pada awal 2023 ini.
Harun/GridOto.com
Toyota Kijang Innova Diesel bertransmisi otomatis bakal dijual lagi pada awal 2023 ini.

GridOto.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) tampaknya masih engan untuk benar-benar mengakhiri penjualan Kijang Innova diesel di Indonesia.

Walaupun Toyota Kijang Innova Zenix langsung mendapatkan apreasi yang tinggi di masyarakat, jenama otomotif asal Jepang itu tidak lantas menyuntik mati versi bermesin diesel yang sempat jadi idola di masanya.

Toyota justru menambah pilihan untuk peminat Kijang Innova diesel pada awal 2023 ini, yakni dengan menghadirkan varian bertransmisi otomatis atau matik.

Padahal mereka sempat mencoba untuk kurangi peredarannya pada akhir 2022 lalu, dengan cara penjualan spot order dan hanya menyediakan varian terendah bertransmisi manual.

"Kijang Innova G A/T diesel atau varian matik sudah bisa dipesan spot order Maret 2023," ujar salah satu Pramuniaga dealer Toyota di bilangan Jakarta kepada GridOto.com, Jumat (3/2/2023) lalu.

Menariknya lagi, Pramuniaga tersebut menuturkan jika Toyota Kijang Innova diesel bertransmisi matik tidak dikhususkan untuk pembeli borongan atau fleet customer.

Melainkan juga ditujukan untuk retail customer atau perseorangan, dengan konsekuensi waktu pengiriman yang lebih lama dan proses pembelian dilakukan secara spot order.

"Enggak harus membeli secara borongan sih, soalnya yang manual aja kan masih tetap jalan (penjualannya)," tutur Pramuniaga Toyota yang enggan disebutkan namanya ini.

Kendati demikian, masih belum diketahui harga jual dari Toyota Kijang Innova diesel versi matik untuk saat ini.

Baca Juga: Kabarnya Masih Dipertahankan, Nasib Toyota Kijang Innova Diesel Bakal Seperti Transmover?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa