Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ban Motor dengan Alur Garis di Tengah Lebih Aman Dipakai saat Hujan? Begini Jawaban Produsen Ban

Muhammad Rizqi Pradana - Sabtu, 31 Desember 2022 | 19:00 WIB
Masih beredar mitos ban motor dengan kembangan di tengah lebih mantap dipakai saat hujan, begini faktanya menurut pabrikan ban.
IRC
Masih beredar mitos ban motor dengan kembangan di tengah lebih mantap dipakai saat hujan, begini faktanya menurut pabrikan ban.

GridOto.com - Masih beredar mitos ban motor dengan kembangan bergaris di tengah lebih aman dipakai saat hujan, begini jawaban menurut produsen ban.

Riding di tengah cuaca buruk seperti hujan deras yang sering turun akhir-akhir ini, membuat pemilihan ban motor menjadi sangat penting.

Karena ban motor merupakan satu-satunya titik kontak antara motor dengan aspal, sehingga penting memastikan bahwa ban motor kita cocok digunakan di kondisi hujan deras sekalipun.

Salah satu mitos yang sering beredar di kalangan awam adalah ban motor dengan alur atau kembangan di bagian tengah akan lebih mantap dipakai di kondisi hujan.

Karena dapat 'membuang' air dari bagian tengah ban dengan lebih efisien, sehingga lebih mantap dipakai saat hujan.

Tapi nyatanya tidak demikian menurut Dodiyanto, Senior Brand Executive & Product Development PT Gajah Tunggal Tbk selaku produsen ban motor merek IRC.

“Selama ban tersebut diperuntukan untuk pemakaian harian, ya tidak masalah,” ujar Dodiyanto kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

“Karena produsen ban juga sudah memperhitungkan bahwa ban tersebut akan dipakai di kondisi kering dan basah,” imbuhnya.

Baca Juga: Pilihan Ban Soft Compound Pirelli Untuk Honda BeAT sampai Yamaha Fazzio di Shop&Bike, Harga Mulai Rp 400 Ribuan

Ia juga menjelaskan, produsen sudah menyesuaikan corak alur dari masing-masing ban yang diporduksinya, sehingga kemampuan dalam membuang air tidak akan jauh berbeda.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa