Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jembatan Gladak Perak Terdampak Erupsi Gunung Semeru, Begini Kondisinya Sekarang

Ruditya Yogi Wardana - Senin, 5 Desember 2022 | 12:05 WIB
Jembatan Gladak Perak ketikan dihantam abu vulkanik dari Gunung Semeru, pada Minggu (04/12/2022).
Dok. BPBD
Jembatan Gladak Perak ketikan dihantam abu vulkanik dari Gunung Semeru, pada Minggu (04/12/2022).

GridOto.com - Abu vulkanik dari erupsi Gunung Semeru diketahui sempat melewati Jembatan Gladak Perak, Lumajang, Jawa Timur, pada Mingu (04/12/2022).

Hal tersebut membuat seluruh bagian Jembatan Gladak Perak, sempat tertutup abu vulkanik yang turun akibat erupsi Gunung Semeru.

Akibatnya Jembatan Gladak Perak jadi tak bisa dilewati oleh kendaraan, baik motor maupun ambulans berukuran kecil kemarin.

Tapi jembatan yang menghubungkan Lumajang dan Malang ini, sekarang kondisinya sudah bisa dilewati oleh kendaraan lagi.

Berdasarkan pantauan dari Fanspage Facebook Surya Arema, terlihat rangka dari Jembatan Gladak Perak masih sedikit tertutup sisa-sisa abu vulkanik, pada Senin (05/12/2022).

Walau demikian, hal ini dinilai tidak membahayakan pengendara sehingga aksesnya bisa dibuka kembali.

Buat yang belum tahu, Jembatan Gladak Perak sebetulnya sempat terdampak erupsi Gunung Semeru pada 2021 lalu.

Pada saat itu, akses Jembatan Gladak Perak sampai terputus akibat dihantam lahar dingin dari Gunung Semeru.

Baca Juga: Awas Macet Total, Tol Japek Ada Perbaikan Jembatan, Ini Titiknya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa