Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ingin Tepati Janji, Sepuluh Unit Pertama Motor Listrik Alva One Diserahkan ke Konsumen Hari Ini

Muhammad Rizqi Pradana - Rabu, 30 November 2022 | 18:35 WIB
Mau tepati janji, 10 unit motor listrik Alva One diserahkan ke tangan pembeli dalam upacara simbolis hari ini.
Pradana
Mau tepati janji, 10 unit motor listrik Alva One diserahkan ke tangan pembeli dalam upacara simbolis hari ini.

Gridoto.com - PT Ilectra Motor Group (IMG) selaku Agen Pemegang Merek (APM) motor listrik Alva One menepati janji mereka pada Rabu, (30/11/2022) siang tadi.

Pasalnya, IMG telah rampung melakukan serah terima unit motor listrik Alva One pada 10 konsumen pertama yang telah melakukan pre-order pada GIIAS 2022 lalu.

Acara serah terima 10 unit pertama motor listrik Alva One sendiri dilakukan di Alva Experience Center, SCBD, Jakarta Selatan yang bisa dibilang merupakan flagship dealer mereka.

Di GIIAS 2022, IMG menyatakan bahwa konsumen yang melakukan pre-order akan mulai menerima unit motor listrik mereka pada November ini.

“Hari ini kami secara resmi memenuhi janji kami pada saat peluncuran Alva di GIIAS 2022 pada bulan Agustus kemarin," ucap Purbaja Pantja, President Director IMG dalam acara serah terima tersebut.

"Hal ini ditandai dengan dilakukannya pengiriman unit yang telah dipesan para konsumen sebelumnya dan secara penuh melayani konsumen dari penjualan sampai pemeliharaan motor listrik Alva.” imbuhnya.

Meskipun begitu, bukan berarti hanya ke-10 konsumen pertama yang mendapatkan unit Alva One mereka hari ini.

Per hari ini, IMG juga sudah memulai pengiriman motor listrik pertamanya itu kepada para konsumen lain yang sudah melakukan pre-order.

Terutama di kawasan Jabodetabek, yang lebih mudah dijangkau dari pabrik mereka di kawasan Cikarang, Jawa Barat tersebut.

Baca Juga: Alva One Sabet Gelar Best Electric Motorcycle Scooter GridOto Award 2022

"Di luar acara ini pun kami sudah mulai pengiriman langsung dari pabrik kami di Cikarang, jadi setiap harinya akan ada pengiriman terus," ungkap Putu Yudha, Chief Business Officer IMG dalam kesempatan terpisah.

Sayangnya, pihak IMG enggan memberikan angka pasti berapa unit motor listrik Alva One yang akan dikirimkan kepada konsumen pada gelombang pertama ini.

Pun dengan angka penjualan motor listrik seharga Rp 34,99 juta OTR Jakarta tersebut sejak pre-order dibuka pada GIIAS 2022 lalu hingga hari ini.

Kesepuluh konsumen pertama motor listrik Alva One berfoto bersama jajaran direksi PT Ilectra Motor Group (IMG) dalam acara serah terima.
Raspati/Otomotif
Kesepuluh konsumen pertama motor listrik Alva One berfoto bersama jajaran direksi PT Ilectra Motor Group (IMG) dalam acara serah terima.

IMG mengucapkan rasa terima kasih mereka kepada para konsumen yang telah memesan motor listrik Alva One.

"Kami berterima kasih sedalam-dalamnya kepada para konsumen yang sudah memberikan kepercayaan pada kami," tukas Purbaja.

"Kami bertekad untuk terus memberikan yang sebaik-baiknya kepada konsumen," tutupnya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa