Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dua Referensi Modif Innova Reborn Imbangi Tampang Toyota Innova Zenix

Luthfi Abdul Aziz - Senin, 21 November 2022 | 15:11 WIB
Referensi modifikasi Toyota Innova Reborn sangar dari Medan dan Surabaya
Referensi modifikasi Toyota Innova Reborn sangar dari Medan dan Surabaya

Bergeser ke sektor kaki-kaki, spesifikasi pelek benar-benar bikin melongo karena pakai pelek tak pernah salah Volk Racing TE37SL.

"Jadi pelek ini memang lumayan istimewa karena dibuat untuk mobil sport kaya Mitsubishi Evo, terus GT-R R34 juga," papar Kelvin.

Pelek berfinishing Pressed Graphite dengan ukuran 18x9,5 inci ini dibalut ban Michelin Primacy 4 245/50 R18 rata depan-belakang.

Colok pelek Volkracing TE37SL dengan spesifikasi spesial
Aditya Pradifta
Colok pelek Volkracing TE37SL dengan spesifikasi spesial

Sementara suspensi kini ditopang coilover lansiran Tein yang membuat performa lebih stiff, lebih stabil saat melaju kencang.

Agar proporsi roda barunya terlihat lebih padar, pengawalan dari sitem pengereman juga ditingkatkan dengan BBK dari Brembo.

Baca Juga: Kabarnya Masih Dipertahankan, Nasib Toyota Kijang Innova Diesel Bakal Seperti Transmover?

Modifikasi Toyota Innova Reborn tipe Q milik Agusienz asal Surabaya
Instagram/agusienz
Modifikasi Toyota Innova Reborn tipe Q milik Agusienz asal Surabaya

2. Toyota Innova Reborn Beraura Italia, Dirombak Terinfeksi Tampang Lamborghini Urus.

Kalau Toyota Innova Reborn yang sudah oplas muka Lamborghini Urus ini kesayangan koh Agusienz, pria yang datang dari Surabaya, Jawa Timur.

"Saya memang suka desain Lamborghini Urus, bagian depannya keliatan gagah dan agresif," terang koh Agusienz.

Modifikasi Toyota Innova Reborn tipe Q milik Agusienz asal Surabaya
Instagram/agusienz
Modifikasi Toyota Innova Reborn tipe Q milik Agusienz asal Surabaya

Lihat saja lekukan tajam bumper depan, terlebih aksen huruf Y horizontal di kanan dan kiri yang membuatnya menjelma ala Urus.

Sektor pencayahaan pun dirombak total sehingga terkesan modern, misalnya  projector hella model Demon Super Red, foglights Projector Blue Lens dan juga HID model titik.

Baca Juga: Biar Enggak Kalah Dari Toyota Kijang Innova Zenix, Pengguna Innova Reborn Juga Bisa Pasang Sunroof

Toyota Innova Reborn pasang pelek Work Zeist ST1 ukuran 20x9 inci
Instagram/agusienz
Toyota Innova Reborn pasang pelek Work Zeist ST1 ukuran 20x9 inci

Beralih ke sektor kaki-kaki, tongkrongannya ditopang pelek Work Zeist ST1 ukuran 20x9 inci dibalut ban Toyo C1S 245/40 R20.

Tak cukup disitu, setup suspensi juga ikut diubah pakai sokbreker lansiran Bilstein Silver supaya lebih stabil dan juga meningkatkan rigiditas.

Baca Juga: Biar Enggak Kalah Dari Toyota Kijang Innova Zenix, Pengguna Innova Reborn Juga Bisa Pasang Sunroof

Jok Mahal Toyota Alphard Ini Bisa Jadi Kursi Roda Plus Fitur Canggih

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa