Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WorldSBK Australia 2022

Tampil Luar Biasa, Alvaro Bautista Tutup Musim dengan Kemenangan Race 2 World Superbike Australia 2022

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 20 November 2022 | 13:00 WIB
Alvaro Bautista menang race 2 WorldSBK Australia 2022
Ducati Corse
Alvaro Bautista menang race 2 WorldSBK Australia 2022

GridOto.com - Setelah penampilan bagus di superpole race, Alvaro Bautista kembali tampil sempurna di race 2 World Superbike Australia 2022, Minggu (20/11).

Alvaro Bautista finis terdepan usai melewati pertarungan sengit melawan Jonathan Rea sepanjang balapan, meskipun race 2 World Superbike Australia 2022 diselesaikan karena red flag.

Balapan dimulai dengan start yang bagus dari Alvaro Bautista, yang langsung memimpin para rivalnya di tikungan 1.

Namun tak lama, Jonathan Rea mulai mengganggunya dan sempat merebut pimpinan balapan.

Diikuti oleh Scott Redding yang entah dari mana datangnya bisa ikut gabung di barisan depan.

Setelah beberapa lap, trio raksasa WorldSBK 2022 kembali di posisi paling depan dengan Rea memimpin di depan Bautista dan Razgatlioglu.

Saat memasuki 17 lap terakhir, Bautista yang mulai menemukan ritmenya langsung berusaha mengejar Rea dan akhirnya bisa merebut pimpinan balapan.

Meski memimpin balapan, Rea sama sekali tak mau melepaskan Bautista dan terus berusaha menguntit di belakangnya, disusul Razgatlioglu dan Lowes.

Kemudian memasuki lima lap terakhir, balapan terpaksa dihentikan saat Eugene Laverty mengalami kecelakaan parah di tikungan 1.

Baca Juga: Pakai Strategi Ban yang Nekat, Alvaro Bautista Menang Superpole Race World Superbike Australia 2022

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : worldsbk.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa