Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WorldSBK Prancis 2022

Hasil Superpole WorldSBK Prancis 2022 - Jonathan Rea Berhasil Membalikkan Keadaan, Toprak Tak Berkutik

Dia Saputra - Sabtu, 10 September 2022 | 16:48 WIB
Toprak Razgatlioglu tak berkutik di akhir Superpole WorldSBK Prancis 2022.
worldsbk.com
Toprak Razgatlioglu tak berkutik di akhir Superpole WorldSBK Prancis 2022.

GridOto.com - Setelah tampil apik di FP3, Toprak Razgatlioglu kembali tujukan performanya di Superpole WorldSBK Prancis 2022.

Toprak Razgatlioglu pun langsung tancap gas sejak awal Superpole WorldSBK Prancis 2022 demi hasil terbaik pada Sabtu (10/09).

Hal serupa juga dilakukan oleh Jonathan Rea hingga berhasil menempati P1 pada 5 menit pertama sesi ini.

Sedangkan Toprak harus berjuan di urutan ke-4 atau tepat dibelakang Scott Redding yang berada di P3.

Dengan rasa percaya diri, Toprak terus meningkatkan performanya demi memperoleh waktu yang lebih baik.

Kerja keras Toprak sejak awal sesi pun membuahkan hasil, hingga ia berhasil memimpin jalannya Superpole.

Pada pertengahan sesi, Juara Dunia WorldSBK 2021 ini berhasil mencetak waktu 1 menit 36,354 detik.

Ia berhasil unggul 0,190 detik dari Alex Lowes yang memiliki catatan waktu 1 menit 36,544 detik di P2.

Pada waktu yang sama, Jonathan Rea harus berjuang di urutan ke-3 dengan selisih waktu 0,205 detik dari Alex.

Baca Juga: Hasil FP3 WorldSBK Prancis 2022 - Toprak Razgatlioglu Mendominasi di Akhir, Jonathan Rea Gimana?

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : worldsbk.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa