Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bocor Motor Baru Triumph 500 cc Kerjasama Bajaj dari India, Konsep Retro Modern

Muhammad Farhan - Minggu, 11 September 2022 | 18:00 WIB
Bocoran foto motor baru Triumph kerjasama Bajaj
MCN
Bocoran foto motor baru Triumph kerjasama Bajaj

GridOto.com - Bocor motor baru Triumph bermesin 500 cc diduga hasil kerjasama pabrikan Bajaj asal India, usung konsep retro modern.

Sebagai informasi, sebelumnya Triumph telah mengumumkan kerjasama dengan Baja di tahun 2019 untuk menghadirkan sport retro dengan harga terjangkau.

Bisa dibilang motor baru ini bakal jadi Triumph dengan mesin terkecil, namun tetap dengan desain produk khas pabrikan Inggris tersebut.

Nah berdasarkan foto spyshot yang beredar, terlihat kalau pabrikan asal Inggris tersebut sedang melakukan tes produknya di jalanan.

Dari foto yang berhasil ditangkap, tampaknya motor Triumph versi terjangkau ini sudah dalam wujud final dan kemungkinan siap rilis dalam waktu dekat.

Tampak depan motor baru Triumph, versi modern dari Bonneville T100
MCN
Tampak depan motor baru Triumph, versi modern dari Bonneville T100

Secara tampilan bisa disimpulkan bahwa desainnya terinsiprasi dari kakaknya, yaitu Triumph Bonneville T100.

Seperti headlamp dan lampu sein bulat, model tangki tear drop, hingga tipe rangka yang digunakan.

Bedanya, pada motor Triumph hasil kerjasama Bajaj ini tampak lebih banyak diterapkan unsur modern.

Seperti area buritan yaitu desain jok dan stoplamp, sepatbor depan belakang plastik hingga kaki-kaki yang serupa ke motor sport masa kini.

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : motorcyclenews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa