Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ganti Knalpot Racing Jangan Asal Berisik, Wajib Perhatikan Hal Ini!

Angga Raditya - Rabu, 3 Agustus 2022 | 19:00 WIB
Ilustrasi sistem knalpot mobil
Aditya Pradifta
Ilustrasi sistem knalpot mobil

GridOto.com - Dalam memilih knalpot racing aftermarket, biasanya tersedia dua jenis di pasaran, yaitu bolt-on dan custom.

Untuk knalpot racing jenis bolt-on, biasanya speknya sudah spesifik karena didesain sesuai karakter mesin mobil.

Tidak heran bila harganya lebih mahal daripada knalpot racing custom.

Sedangkan knalpot racing custom, harganya lebih murah karena tidak melalui riset canggih seperti knalpot bolt-on.

Efeknya kadang knalpot custom terkadang membuat tarikan mobil terasa ‘kempos’.

Diameter pipa inlet dan outlet sebaiknya jangan berbeda jauh dengan standar
amazon.com
Diameter pipa inlet dan outlet sebaiknya jangan berbeda jauh dengan standar

Baca Juga: Kerak Hitam di Knalpot Mobil Diesel, Ini Penyebab dan Hilangkannya

Hasyim dari bengkel knalpot Indojaya, Kebon Jeruk, menyarankan, “Sebaiknya diameternya tidak berbeda jauh dari standar.”

Diameter yang dimaksud adalah diameter pipa inlet, diameter dan panjang tabung muffler.

“Diameter tailpipe dari muffler juga jangan terlalu besar,” sambung Taqwa Suryo Swasono dari bengkel Garden Speed, Cilandak, Jakarta Selatan.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa