Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

Mobil Baru Honda CR-V Meluncur di Amerika Serikat, Ada Varian Hybrid!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Rabu, 13 Juli 2022 | 20:15 WIB
Mobil baru Honda CR-V generasi keenam telah diluncurkan di Amerika Serikat.
American Honda Motor Co.
Mobil baru Honda CR-V generasi keenam telah diluncurkan di Amerika Serikat.

GridOto.com - Honda telah memperkenalkan mobil baru Honda CR-V generasi keenam di Amerika Serikat (12/7).

Melanjutkan generasi sebelumnya, mobil baru Honda CR-V kini memiliki bodi yang lebih besar dan penampilan lebih tangguh.

Selain itu, mobil baru Honda CR-V generasi terbaru juga mendapatkan sistem hybrid generasi terbaru yang lebih perkasa.

"Sebagai SUV paling laris di Amerika Serikat untuk 25 tahun ke belakang, Honda CR-V telah memainkan peran penting di sejarah kami," kata Mike Kistemaker, Assistant Vice President of Honda Sales American Honda Motor Co.

"Namun yang signifikan untuk CR-V terbaru adalah peran penting di masa depan kami mengingat CR-V Hybrid akan merepresentasikan 50% penjualan," tambah Kistemaker.

Honda CR-V generasi terbaru di Amerika Serikat hadir dalam empat varian, dua diantaranya memakai mesin Hybrid.
American Honda Motor Co.
Honda CR-V generasi terbaru di Amerika Serikat hadir dalam empat varian, dua diantaranya memakai mesin Hybrid.

Baca Juga: Per Juli, Harga Honda Brio, All New HR-V hingga Civic RS Naik Sampai Rp 3 Juta. Ini Daftar Lengkapnya!

Diperkenalkan sebagai model 2023 di Amerika Serikat, Honda CR-V terbagi dalam empat varian serta pilihan mesin bensin atau hybrid.

CR-V varian EX dan EX-L mendapatkan mesin empat silinder turbo 1.498 cc yang menghasilkan tenaga 193 dk/6.000 rpm dan torsi 242 Nm/1.700-5.000 rpm.

Mesin ini menyalurkan tenaga ke roda depan atau semua roda melalui transmisi otomatis CVT.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa