Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Akankah Garansi Mitsubishi Colt L300 Hangus Kalau Diisi Solar Busuk? Ini Jawaban Mitsubishi

Naufal Shafly - Rabu, 29 Juni 2022 | 17:00 WIB
Mitsubishi Colt L300 Euro 4
Dok. MMKSI
Mitsubishi Colt L300 Euro 4

GridOto.com - Mitsubishi Colt L300 saat ini sudah mengusung mesin berstandar emisi Euro 4, apakah garansinya akan hangus jika diisi solar tidak sesuai standar?

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) baru saja meluncurkan New Colt L300 di Indonesia, Selasa (28/6/2022).

Meski secara tampilan tak banyak berubah, namun Mitsubishi Colt L300 saat ini sudah disematkan jeroan baru, yakni mesin berkode 4N14 dengan kubikasi 2.286 cc.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 97,8 dk pada 3.500 rpm dan torsi puncak 200 Nm pada putaran 1.000-3.500 rpm.

MMKSI mengklaim, tenaga dan torsi tersebut lebih besar 40 persen ketimbang mesin lawas 4D56 yang hanya memiliki tenaga 68 dk dan torsi 133,4 Nm.

Karena sudah berstandar emisi Euro 4, Mitsubishi mewanti-wanti konsumennya agar menggunakan bahan bakar yang sesuai anjuran pabrik.

Adapun rekomendasi BBM-nya adalah solar dengan kandungan cetane number (CN) 51 atau sulfur 50 ppm (setara Pertamina Dex).

Lantas, bagaimana jika Colt L300 tidak diisi dengan solar yang sesuai dengan rekomendasi pabrikan, apakah garansinya akan hangus?

Menurut Director of After Sales Division MMKSI, Eiichiro Hamazaki, penggunaan BBM yang tidak sesuai standar akan menggugurkan garansi Colt L300.

Baca Juga: Punya Konsumen Turun-temurun, Mitsubishi Colt L300 Ditargetkan Laku 30.000 Unit Setahun

Namun, bukan garansi keseluruhan yang akan gugur, melainkan hanya garansi pada komponen tertentu.

"Perlu ditekankan kalau ada kerusakan part karena bahan bakar yang tidak sesuai, maka garansi akan gugur hanya untuk part part yang teridentifikasi rusak, tidak menggugurkan garansi kendaraan secara keseluruhan," kata Hamazaki, Rabu (28/6/2022).

Ia menambahkan, secara umum Colt L300 mendapatkan garansi selama dua tahun atau 50.000 km tergantung mana yang lebih dulu dicapai.

Oleh sebab itu, konsumen diharapkan patuh pada kebijakan garansi tersebut, dan sebisa mungkin harus mengisi BBM sesuai rekomendasi pabrik.

"Karena Colt L300 ini sudah menggunakan mesin Euro 4 maka harus diisi dengan BBM yang sesuai, tujuannya agar engine ini lebih terasa manfaatnya," kata Hamazaki.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa