Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

Mesti Tahu, Ini Lima Mobil Baru yang Debut Perdana di Goodwood 2022

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 24 Juni 2022 | 19:24 WIB
Inilah lima mobil baru yang melakukan debut dinamis di Goodwood Festival of Speed.
Polestar
Inilah lima mobil baru yang melakukan debut dinamis di Goodwood Festival of Speed.

GridOto.com - Goodwood Festival of Speed 2022 (23-26/6) menjadi ajang beberapa pabrikan untuk melakukan debut mobil baru secara dinamis.

Umumnya mobil baru yang hadir untuk melakukan debut dinamis di Goodwood Festival of Speed adalah mobil performa yang siap dijual dalam waktu dekat.

Namun hal ini tidak menutup kemungkinan ada pabrikan yang membawa prototipe calon mobil baru yang berpotensi meluncur di masa depan.

Apa saja mobil-mobil terbaru yang melakukan debut perdana di Goodwood Festival of Speed 2022? Ini lima mobil baru yang mesti sobat GridOto ketahui.

BMW M3 Touring saat melakukan debut dinamis di Goodwood Festival of Speed.
Goodwood Road & Racing
BMW M3 Touring saat melakukan debut dinamis di Goodwood Festival of Speed.

Baca Juga: Mobil Baru BMW M3 Touring Meluncur, Wagon Buas Untuk Keluarga

1. BMW M3 Touring

Sekaligus merayakan 50 tahun BMW M, BMW menampilkan BMW M3 Touring di Goodwood Festival of Speed 2022 bersama M4 CSL.

BMW M3 Touring sejatinya adalah varian estate wagon dari mobil sport sedan BMW M3 sekaligus menjadi wagon terbaru BMW M setelah M5 Touring.

Pada peluncurannya, BMW M3 Touring hadir dalam varian M3 Competition Touring yang berbekal mesin enam silinder twin turbo berkapasitas 2.993 cc.

Mesin ini menyemburkan tenaga 510 dk dan torsi 650 Nm yang disalurkan ke semua roda lewat transmisi 8-percepatan otomatis dan M xDrive.

Czinger 21C saat melaju kencang di trek Goodwood Hillclimb.
Goodwood Road & Racing
Czinger 21C saat melaju kencang di trek Goodwood Hillclimb.

2. Czinger 21C

Bagi yang belum tahu, Czinger adalah pabrikan mobil sport asal Los Angeles, Amerika Serikat yang didirikan oleh Kevin Czinger pada 2019 lalu.

Produk pertamanya adalah Czinger 21C, sebuah hypercar 2-seater hybrid yang dikembangkan berdasarkan teknologi artificial intelligence (AI).

Czinger 21C dibekali mesin V8 twin turbo berkapasitas 2.880 cc bertenaga 950 dk dan dua motor listrik penggerak roda depan.

Bekerja secara kombinasi, Czinger 21C menyemburkan tenaga total 1.250 dk yang disalurkan ke semua roda.

Mercedes-AMG One melaju di Goodwood Hillclimb saat debut dinamis.
Goodwood Road & Racing
Mercedes-AMG One melaju di Goodwood Hillclimb saat debut dinamis.

Baca Juga: Pakai Mesin F1, Mercedes-AMG One Lebih Oke dari Ferrari SF90 Stradale?

3. Mercedes-AMG One

Masih membahas hypercar, Mercedes-Benz tidak mau kalah dengan menghadirkan Mercedes-AMG One di Goodwood Festival of Speed.

Versi produksi dari Mercedes-AMG Project One tersebut cukup unik mengingat ia dibekali mesin V6 turbo hybrid langsung dari mobil Formula 1.

Berkapasitas 1.599 cc, mesin V6 AMG One dapat menghasilkan tenaga 574 dk/9.000 rpm dan bisa meraung hingga 11.000 rpm.

Mesin ini berpadu dengan dua motor listrik penggerak roda depan, Motor Generator Unit-Heat (MGU-H), dan Motor Generator Unit-Kinetic (MGU-K).

Kalau ditotal, AMG One bisa menyemburkan tenaga puncak 1.063 dk yang disalurkan ke semua roda.

Polestar 5 di Goodwood Hillclimb.
Polestar
Polestar 5 di Goodwood Hillclimb.

Baca Juga: Ramaikan Goodwood, Polestar Ungkap Motor Listrik Polestar 5. Buas!

4. Polestar 5

Polestar 5 merupakan salah satu calon mobil baru Polestar yang dipersiapkan untuk meluncur pada 2024 mendatang.

Sebagai perkenalan, Polestar menghadirkan prototipe pengembangan Polestar 5 di Goodwood Festival of Speed bersama Polestar 2 BST 270 Edition.

Sekaligus dengan debut dinamis di Goodwood, Polestar 5 dikonfirmasi akan menggunakan teknologi penggerak listrik terbaru.

Memiliki arsitektur kelistrikan 800 volt dan motor listrik roda belakang terbaru, penggerak listrik baru ini bisa menyemburkan tenaga 650 kW atau 884 dk dan torsi 900 Nm pada format penggerak semua roda.

Radford Type 62-2 di Goodwood Festival of Speed 2022.
Goodwood Road & Racing
Radford Type 62-2 di Goodwood Festival of Speed 2022.

5. Radford Type 62-2

Radford, startup besutan Jenson Button dan Ant Anstead, turut meramaikan Goodwood Festival of Speed dengan menghadirkan Radford Type 62-2.

Menariknya, Radford Type 62-2 yang hadir di Goodwood berwarna cokelat, bukan livery John Player Special (JPS) ataupun Gold Leaf.

Membahas sedikit spesifikasinya, Radford Type 62-2 dibekali mesin V6 berkapasitas 3.500 cc yang menghasilkan tenaga 600 dk pada spek JPS.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa