Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Kanada 2022

Lakukan Manuver Berbahaya, Fernando Alonso Kena Penalti di F1 Kanada 2022

Rezki Alif - Senin, 20 Juni 2022 | 11:00 WIB
Fernando Alonso kena penalti di F1 Kanada 2022
Formula1.com
Fernando Alonso kena penalti di F1 Kanada 2022

GridOto.comFernando Alonso kena penalti di F1 Kanada 2022 setelah dianggap melakukan manuver agresif kepada Valtteri Bottas.

Start dari posisi kedua, balapan F1 Kanada 2022 tak berjalan mulus buat Fernando Alonso yang mengalami beberapa kesialan saat virtual safety car (VSC) dan sedikit masalah mesin.

Fernando Alonso kesulitan bertarung di rombongan depan hingga akhirnya hanya bisa finis ke-7 di Montreal.

Sayangnya sebelum balapan berakhir, tepatnya memasuki dua lap terakhir, pembalap tim Alpine ini harus menjalani pertarungan ketat dengan Valtteri Bottas.

Demi menahan laju Bottas, Alonso melakukan manuver zigzag yang dianggap berbahaya oleh stewards.

Stewards pun memanggil Alonso usai balapan berakhir untuk melakukan investigasi kejadian ini.

Setelah mendengar kesaksian para pembalap dan perwakilan tim, serta melihat bukti tayangan ulang yang ada, pembalap asal Spanyol tersebut dianggap bersalah dengan melakukan manuver berbahaya.

Alonso dihukum penalti lima detik, membuat posisinya turun dari finis ke-7 menjadi ke-9.

Pembalap paling senior di grid inipun menerima penalti yang diberikan kepadanya, namun kecewa dengan penampilannya karena seharusnya bisa finis lebih baik.

Baca Juga: Pertama Kali Menang di F1 Kanada, Max Verstappen Kokoh di Puncak Klasemen Pembalap, Charles Leclerc Mendekat

"Ya kami sekali lagi agak sial dengan VSC. Aku di garis start saat VSC keluar dan aku baru bisa masuk saat VSC berakhir jadi kami memilih tetap di trek. Aku kurang beruntung di sana. Tapi masalah sebenarnya adalah mesin di lap 20 atau sekitar situ," ujar Alonso.

"Aku kalah, seperti setiap lap dengan masalah mesin, dan sejak itu kami melepas podium, atau bahkan harus menghentikan mobilnya," jelasnya.

Penalti Fernando Alonso ini membuat Valtteri Bottas dan Guanyu Zhou masing-masing naik satu posisi pada balapan F1 Kanada 2022.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa