Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula E Jakarta

Politisi Gerindra Ngaku Kesulitan Beli Tiket Formula E Jakarta Lewat Online

Naufal Shafly - Kamis, 12 Mei 2022 | 20:15 WIB
Ilustrasi gambar digital sirkuit Formula E Jakarta
Aulia Wafiq Prianata/GridOto
Ilustrasi gambar digital sirkuit Formula E Jakarta

GridOto.com - Politisi Partai Gerindra, Syarif, belum lama ini mengeluhkan sulitnya mendapatkan tiket Formula E Jakarta.

Syarif menyebut, dirinya sudah beberapa kali mencoba membeli tiket Formula E Jakarta secara online, tapi selalu gagal.

"Saya mau pesan (tiket) enggak bisa-bisa, saya coba pesan lewat website enggak bisa," ucap Syarif dikutip dari Tribunnews.com, Selasa (10/5/2022).

Ia menyebut, hal ini merupakan indikasi bahwa tiket Formula E sangat diminati masyarakat, sehingga mereka berbondong-bondong mengakses situs tersebut.

"Saya bilang ini tahap yang membanggakan ya, yang progresif ticketing itu membeludak ya, makanya sistemnya gitu (sulit diakses)," ujarnya.

Oleh karena itu, Syarif mengingatkan Gubernur Anies Baswedan untuk tidak membuat aturan yang mengharuskan aparatur sipil negara (ASN) membeli tiket Formula E.

Pasalnya, aturan ini sempat menuai polemik saat gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika beberapa waktu lalu.

"Kalau menggunakan ASN mah itu namanya mobilisasi, jangan lah itu. Saya pesan pak gubernur jangan ikut mobilisasi gitu," tuturnya.

Sebagai informasi, gelaran Formula E Jakarta akan dilaksanakan pada Sabtu, 4 Juni 2022 di sirkuit Ancol.

Baca Juga: Pertama Kali Dalam Sejarah, Brasil Jadi Salah Satu Tuan Rumah Formula E Tahun Depa

Ada 4 kategori tiket yang akan dijual dengan harga termurah Rp 250 ribu dan termahal Rp 10 juta.

Total ada 60.000 tiket yang disediakan bagi para pecinta otomotif tanah air.

Tiket ini bisa didapat dengan mengakses situs http://jakartaeprix.goersapp.com/.

Editor : Fendi
Sumber : Tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa