Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Holiday Fun Drive 2022

Ritual Singkat Agar Liburan Sama Daihatsu Sigra Lebih Aman dan Nyaman

Muhammad Ermiel Zulfikar - Rabu, 4 Mei 2022 | 17:57 WIB
Pengecekan sebelum melakukan perjalanan liburan bersama Daihatsu Sigra 1.2 X A/T Deluxe.
Muhammad Ermiel Zulfikar/GridOto.com
Pengecekan sebelum melakukan perjalanan liburan bersama Daihatsu Sigra 1.2 X A/T Deluxe.

Pastikan air wiper terisi cukup dengan cairan khusus wiper, yang mana saya menggunakan campuran screenwash concentrate produk dari Wealthy.

Sebelum menutup kap mesin, cek kondisi aki.

Cara mudah mengecek aki adalah menggunakan voltmeter yang dihubungkan ke terminal plus (+) dan minus (-) aki.

Sobat juga dapat melihat kondisi kedua terminal dan cek apakah ada kotoran dan karat.

Jika ada, bagian yang korosi bisa dibersihkan dengan ampelas atau sikat kawat.

Periksa juga jumlah cairan elektrolit di dalam aki jika menggunakan jenis aki basah.

Pengecekan kondisi Daihatsu Sigra 1.2 X A/T Deluxe
Muhammad Ermiel Zulfikar/GridOto.com
Pengecekan kondisi Daihatsu Sigra 1.2 X A/T Deluxe

Lanjutkan dengan memeriksa semua fungsi penerangan, baik lampu depan, lampu belakang, lampu rem, sein, serta hazard.

Terakhir dan sangat wajib dilakukan adalah mengecek tekanan angin ban, lihat anjuran pabrikan yang berada di pilar B sisi pengemudi.

Daihatsu Sigra 1.2 X A/T Deluxe dengan menggunakan profil ban bawaan 175/65R14, tekanan angin di keempat roda yang direkomendasikan adalah 36 psi.

Baca Juga: Ajak Sigra Mampir ke Bengkel Siaga Daihatsu di Kota Serang, Liburan Lebih Tenang

Apabila tekanan angin berkurang, ban akan memberikan tingkat gesekan yang tinggi.

Buntutnya, mesin perlu bekerja ekstra dan membuat konsumsi BBM menjadi boros.

Kalau semua pengecekan sudah dilakukan, jadi tenang deh untuk melanjutkan perjalanan HFD 2022 sama Daihatsu Sigra 1.2 X A/T Deluxe.

Yuk ikuti keseruan HFD 2022 dengan pantau artikelnya di GridOto.com, juga postingan di Facebook serta Instagram GridOto dengan tagar #HolidayFunDrive2022 dan #HFD2022.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa