Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Australia 2022

Ramaikan F1 Australia 2022, Lego Mobil McLaren MCL36 Berukuran Raksasa Mejeng di Sirkuit Albert Park

Rezki Alif - Kamis, 7 April 2022 | 20:55 WIB
Lego mobil McLaren di F1 Australia 2022
Twitter.com/McLarenF1Arabic
Lego mobil McLaren di F1 Australia 2022

GridOto.com - Sebuah replika mobil McLaren MCL36 berukuran raksasa dari Lego, meramaikan gelaran F1 Australia 2022 yang akan berlangsung akhir pekan ini, Jumat hingga Minggu (8-10/4/2022).

Replika ini memiliki ukurang yang sama dengan mobil MCL36 aslinya, yang dipamerkan Lego jelang gelaran F1 Australia 2022.

Adapun replika mobil F1 McLaren MCL36 tersebut adalah bentuk kerja sama dari perusahaan mainan Lego dengan tim McLaren.

Seniman Lego Ryan 'Brickman' McNaught adalah sosok yang membuat replika ini, dia menghabiskan waktu hingga 1.893 jam untuk menyelesaikannya.

Tidak main-main, mahakarya ini tersusun dari 288.315 potongan balok Lego.

Bukan cuma bagian luar yang kasat mata saja, bagian setir sampai mesinnya pun juga ikut dibuat dengan balok Lego.

Daniel Ricciardo dan Lando Norris pun sempat mencoba menaiki replika mobil ini, di mana bagian kokpitnya juga dibuat mirip dengan MCL36 yang asli.

Kerja sama antara McLaren dan Lego sejatinya sudah terjalin sejak 2020 lalu.

Kala itu Lego lewat divisi Lego Technic membuat replika McLaren Senna GTR yang terdiri dari 1.432 potongan balok yang sukses terjual di pasaran.

Baca Juga: Mulai Jumat Pagi, Begini Jadwal Lengkap F1 Australia 2022

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : news.euro-24.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa