Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercedes Benz G-Class Bertabur Serat Karbon Dijejali Pelek Forgiato

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 1 Maret 2022 | 18:05 WIB
Modifikasi Mercedes-Benz G-Class G-500 4x4 dengan tampilan eye catching
Autoevolution
Modifikasi Mercedes-Benz G-Class G-500 4x4 dengan tampilan eye catching

GridOto.com - Modifikasi Mercedes Benz G-Class 4x4 satu ini terlihat lebih eye-catching berkat sederet ubahan di eksteriornya.

Hal pertama yang bikin mata melirik adalah proporsi kaki jangkung Mercedes Benz G-Class yang didukung setup suspensi baru.

Jarak roda dan fender dibikin berjenjang dengan aplikasi suspensi off-road lansiran Fox, lift kit, plus penggantian setup roda.

Modifikasi Mercedes-Benz G-Class punya proposi kaki-kaki jangkung
Autoevolution
Modifikasi Mercedes-Benz G-Class punya proposi kaki-kaki jangkung

Pelek unik berdesain palang ini merupakan lansiran Forgiato seri T Massa ukuran 24 inci yang dibalut ban Toyo bertapak kasar.

Dengan ukuran cukup besar dan finishing kuning sewarna bodi yang nyentrik membuat SUV premium Mercy ini terlihat beda.

Selain ubahan kaki-kaki, Mercedes Benz G-Class 4x4 ini sedikit memancarkan aura sporty berkat body kit berbahan serat karbon.

Modifikasi Mercedes-Benz G-Class pakai pelek Forgiato seri T Massa ukuran 24 inci
Autoevolution
Modifikasi Mercedes-Benz G-Class pakai pelek Forgiato seri T Massa ukuran 24 inci

Sebut saja perubahan di area wajah yang dikemas lebih kekinian mengusung gril baru, berikut headlamp projector dan DRL LED.

Berlanjut ke upgrade bumper depan bergaya dinamis dengan sisipan lips spoiler dan kap mesin yang didesain ulang lebih berotot.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa