Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Masalah Lahan di Tol Padang-Pekanbaru Seksi 6 Akhirnya Rampung, Target Bisa Selesai Digarap Pada 2022

Ruditya Yogi Wardana - Jumat, 14 Januari 2022 | 09:45 WIB
Ilustrasi pengerjaan jalan tol Padang-Pekanbaru Seksi 1 Padang-Sicincin.
Tribunpadang.com/Rizka Desri Yusfita
Ilustrasi pengerjaan jalan tol Padang-Pekanbaru Seksi 1 Padang-Sicincin.

GridOto.com - Pembangunan jalan tol Padang-Pekanbaru Seksi 6 Bangkinang-Pekanbaru sempat diselimuti dengan masalah pembebasan lahan.

Lebih rincinya ada sebanyak 700 meter lahan di Sungai Pinang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau yang belum dibebaskan.

Melansir dari Tribunpekanbarutravel.com, masalah pembebasan lahan ini pun sampai membuat pengerjaan sempat tersendat.

Lebih parahnya lagi, masalah tersebut sampai membuat target operasional Seksi 6 harus mundur dari yang semula Desember 2021 lalu.

Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, SF Hariyanto menngatakan dirinya sudah melakukan rapat bersama Balai Pertanahan Nasional (BPN) Riau dan Kejaksaan Tinggi Riau pada Senin (10/01/2021).

Dalam rapat ini, ia bersama pihak-pihak terkait sempat membahas masalah pembebasan lahan yang terjadi di tol Padang-Pekanbaru Seksi 6.

Diketahui, ada sebanyak 700 meter bidang tanah yang belum dibebaskan dan terbagi menjadi 13 bidang lahan.

Usut punya usut, masalah pembebasan lahan itu terjadi lantaran para pemilik lahan merasa nilai ganti rugi yang diberikan belum sesuai.

"13 bidang lahan ini milik 9 orang, sempat ada permasalahan harga satuan bidang tanah yang ternyata dirasa kurang pas," kata Hariyanto, dikutip dari Tribunpekanbarutravel.com.

Baca Juga: Progres Pembebasan Lahan Tol Padang-Pekanbaru Seksi 1 Sudah 50 Persen, Progresnya Terhambat Dana

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : TribunPekanbaruTravel.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa