Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Jazz GK5 Kental Aura JDM, Tampil Agresif Bersolek Street Racing

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 11 Januari 2022 | 17:15 WIB
Modifikasi Honda Jazz GK5 asal Thailand gaya street racing kental aura JDM
Xo-autosport
Modifikasi Honda Jazz GK5 asal Thailand gaya street racing kental aura JDM

GridOto.com - Buat sobat GridOto.com yang tengah mencari inspirasi modifikasi Honda Jazz GK5 bisa lirik contekan berikut ini.

Gaya JDM yang diadopsi Honda Jazz GK5 asal Thailand ini dikemas cukup apik, dan sukses bikin tampilan kental aura street racing.

Hal paling mencuri perhatian adalah kelir merah membungkus bodi yang dipadu berbagai part milik saudaranya dai Jepang, Fit.

Mulai dari ganti bumper depan dan belakang, side skirts berdesain sporty, berikut headlamp serta stoplamp cangkok milik Fit RS.

Baca Juga: Modifikasi Honda Jazz GK5 Berparas Sporty Mulanya Upgrade Sistem Audio

Tampilan depan modifikasi Honda Jazz GK5 street racing beraura JDM
Xo-autosport
Tampilan depan modifikasi Honda Jazz GK5 street racing beraura JDM

Selain ganti part versi Fit RS, beberapa sentuhan part serat karbon lansiran Seeker Jepang pun ikut mengias bodi Jazz GK5 ini.

Lihat saja aplikasi lips spoiler di bumper depan, cover gril simpel, diffuser belakang yang sporty, dan spoiler atap ukuran sedang.

Sentuhan konsep JDM yang diusung Jazz GK5 ini, rasanya kurang lengkap kalau tidak memasok part-part in-house tuner Honda.

Tampilan belakang modifikasi Honda Jazz GK5 street racing beraura JDM
Xo-autosport
Tampilan belakang modifikasi Honda Jazz GK5 street racing beraura JDM

Adapun yang terpasang ialah kap mesin agresif dengan hood scoops pakai buatan J's Racing dan spion model retract dari Mugen.

Beberapa part Honda Access pun ikut terpasang di Compact Hatchback Honda ini, seperti foglamp depan dan cover bumper belakang.

Baca Juga: Pelek Rally Jadul Bikin Visual Jazz GK5 Lebih Unik dan Bikin Melirik

Printilan pemanis lainnya ialah fender flare sewarna bodi buatan Vary Valiant, serta towing hook Carbing di depan dan belakang.

Tampilan samping modifikasi Honda Jazz GK5 street racing beraura JDM
Xo-autosport
Tampilan samping modifikasi Honda Jazz GK5 street racing beraura JDM

Berpindah ke kaki-kaki, jelas terlihat pemasangan pelek model multi-spoke buatan Advan Racing RS II warna hitam ukuran 17 inci.

Lantas alas karet yang membalut pelek dipilih ban semi slick lansiran Dunlop Direzza Z II ukuran 205/45 R17 yang terlihat padat.

Untuk mentopang Jazz GK5 ini, dipasang sokbreker lansiran Ohlins DFV dan dipadu support depan J's Racing serta stabilizer Cusco.

Modifikasi Honda Jazz GK5 pasang pelek Advan Racing RS II
Xo-autosport
Modifikasi Honda Jazz GK5 pasang pelek Advan Racing RS II

Kemudian biar percaya diri semakin meningkat, sistem pengereman juga diupgrade pakai kaliper lansiran Brembo Racing 4 pot.

Sekali Lihat Tapi Terpesona Dua Kali Sama Mercedes-Benz V250 Ini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa