Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pajak Mobil Baru Nol Persen

PPnBM DTP Dipermanenkan, Daihatsu Pastikan Kandungan Lokal Xenia dan Terios di Atas 80 Persen

Wisnu Andebar - Jumat, 17 Desember 2021 | 09:45 WIB
Daihatsu All New Terios
Dok.Otomotif
Daihatsu All New Terios

GridOto.com - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) tengah mengusulkan untuk mempermanenkan insentif Pajak Penjualan Atas Barang Mewah Ditanggung Pemerintah (PPnBM DTP) untuk mobil baru.

Namun, ada syarat yang harus dipenuhi untuk bisa menikmati subsidi pajak dari pemerintah tersebut, yakni memiliki kandungan lokal atau local purchase minimal 80 persen.

Jika mengacu pada Keputusan Menteri Perindustrian No. 1737 Tahun 2021, beberapa produk Daihatsu seperti Xenia dan Terios terancam tidak masuk daftar calon penerima Insentif PPnBM DTP permanen, lantaran kandungan lokal yang dimiliki masih di bawah 80 persen.

Tepatnya saat ini Xenia memiliki kandungan lokal 79,2 persen dan Terios  sebesar 75,2 persen.

Menanggapi hal itu, Amelia Tjandra, Marketing Director dan Corporate Planning & Communication PT Astra Daihatsu Motor (ADM), membenarkan bahwa dari surat edaran yang dikeluarkan pemerintah, kandungan lokal Xenia dan Terios di bawah 80 persen.

"Angka itu keluar dari masing-masing Agen Pemegang Merek (APM), jadi semua diminta untuk melaporkan berapa kandungan lokal produk-produknya," kata Amel saat konferensi pers yang digelar secara virtual, Kamis (16/12/2021).

Setelah itu diadakan audit oleh dua perusahaan survei yang ditunjuk pemerintah, yakni Surveyor Indonesia dan Sucofindo.

Dalam hal ini Daihatsu diaudit oleh Surveyor Indonesia, dan saat ini pihaknya sudah mendapatkan laporan hasil audit tersebut.

Baca Juga: Banyak Pilihan Warna, Daihatsu All New Xenia Warna Ini yang Jadi Favorit Konsumen

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa