Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jalan Tol Serang-Panimbang Seksi 1 Resmi Dioperasikan, Bakal Pangkas Waktu Perjalanan Jadi 20 Menit Saja

Ruditya Yogi Wardana - Selasa, 16 November 2021 | 13:58 WIB
GT Rangkasbitung di jalan tol Serang-Panimbang.
Youtube/Sekretariat Presiden
GT Rangkasbitung di jalan tol Serang-Panimbang.

Baca Juga: Satu Kompleks Makam di Klaten Digilas Proyek Tol Yogyakarta-Solo, Gimana Reaksi Warga?

Kemudian Gubernur Banten, Wahidin Halim menyebutkan kalau hadirnya jalan tol ini jelas akan memangkas waktu perjalanan dari Serang ke Rangkasbitung menjadi 20 menit.

"Dulu, perjalanan dari Serang ke Rangkasbitung maupun sebaliknya bisa memakan waktu kurang lebih 1 jam," ungkapnya.

Lebih lanjut ia menuturkan, dengan diresmikannya jalan tol Serang-Panimbang Seksi 1, diharapkan proses pembangunan Seksi 2 Rangkasbitung-Cileles sejauh 24,1 Km dan Seksi 3 Cileles-Panimbang sepanjang 33,07 Km bisa segera diselesaikan.

"Saya hanya berharap sisa pengerjaan fisik jalan tol Serang-Panimbang bisa dipercepat. Dengan begitu, harapan masyarakat Banten bisa segera diwujudkan," kata Wahidin.

Jalan tol Serang-Panimbang Seksi 1 Serang-Rangkasbitung.
Youtube/Sekretariat Presiden
Jalan tol Serang-Panimbang Seksi 1 Serang-Rangkasbitung.

Kabarnya, pengerjaan Seksi 2 Rangkasbitung-Cileles sekarang masih terus digenjot oleh PT Wijaya Karya Serang-Panimbang selaku pengelola jalan tol Serang-Panimbang.

Untuk sekarang, progres pembangunan Seksi 2 Rangkasbitung-Cileles sudah mencapai 13,21 persen.

Rencananya, pengerjaan fisik untuk jalan tol Serang-Panimbang Seksi 2 dan Seksi 3 ditargetkan selesai bersamaan pada akhir 2023 mendatang.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Tribunnews.com,youtube.com/sekretariat presiden

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa