Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Truk Tronton Nekat Melaju Lawan Arus di Tangsel, Bikin Pengemudi dari Berlawanan Arah Deg-degan

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 31 Agustus 2021 | 19:00 WIB
Truk tronton lawan arus di jalur lawan arah
Tiktok.com/@sugengprayogotuma
Truk tronton lawan arus di jalur lawan arah

GridOto.com - Aksi pengemudi truk tronton di Tangerang Selatan (Tangsel) ini membahayakan pengguna jalan lain dan tak patut dicontoh.

Truk tersebut nekat melaju di jalur berlawanan arah di Jalan Raya Ciater, Serpong, Tangsel, Senin (30/8/2021).

Kejadian tersebut diabadikan dan diupload melalui akun TikTok @sugengprayogotuman.

Melansir Humas.polri.go.id, awalnya truk berpelat nomot B 9199 WYW tersebut melintas dari arah Rawa Mekar menuju Bundaran Maruga sekitar pukul 22.10 WIB.

Namun saat berada di putaran balik depan SPBU Ciater, sang sopir memotong jalur.

Ia masuk lajur cepat di jalur yang berlawanan arah.

Jelas hal tersebut membuat pengendara yang melaju dari arah berlawanan panik dan pastinya deg-degan.

Beberapa kendaraan mengerem mendadak dan berpindah ke lajur kiri untuk menghindari truk tronton itu.

Baca Juga: Nekat Lawan Arah Berujung Kecelakaan, Apakah Korban Tidak Perlu Ditolong? Pakar Safety Kasih Komentar Begini

Baca Juga: Pakai Strobo dan Nyalip di Tikungan, Pengendara Arrow Gun Ini Dihujat Netizen

Editor : Fendi
Sumber : Humas.polri.go.id,Tiktok.com/@sugengprayogotuma

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa