Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren - Sejarah Fortuner Generasi Pertama, Sempat Setahun Impor, Langsung Bikin Toyota Berubah Pikiran

Naufal Shafly - Sabtu, 21 Agustus 2021 | 15:30 WIB
Ilustrasi Toyota Fortuner 2005
Dok. Otomotif
Ilustrasi Toyota Fortuner 2005

Pesaing Mitsubishi Pajero Sport ini dilengkapi mesin bensin 2.700 cc VVT-i bertenaga 160 dk dan torsi 246 Nm.

Pilihan transmisinya ada dua, yakni manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan.

Begitu juga untuk pilihan tipenya ada dua, yakni Toyota Fortuner 2.7 G dan 2.7 V.

Penjualan Toyota Fortuner ini ternyata mendapatkan respon positif dari masyarakat Indonesia.

Fortuner 2.7 V 4x4 2008
Dok.Otomotif
Fortuner 2.7 V 4x4 2008

Tak pikir panjang, Toyota akhirnya berhenti mengimpor Fortuner dan mulai memproduksinya secara Completely Knock Down (CKD) pada 2006.

Setahun setelahnya atau pada 2007 lalu, Toyota akhirnya meluncurkan Fortuner bermesin diesel sebagai jawaban untuk konsumen yang menginginkan torsi lebih besar.

Fortuner diesel dibekali dengan mesin 2KD-FTV berkapasitas 2.500 cc dengan teknologi D4-D.

Mesin ini diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimal 102 dk dan torsi 265 Nm.

Baca Juga: Seken Keren - Cocok Buat yang Mau Bergaya Ala Pejabat, Ini Pilihan Sedan Mewah Harga di Bawah Rp 150 Juta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa