Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WorldSBK Belanda 2021

Hasil Race 1 WorldSBK Belanda 2021 - Berakhir Lebih Awal Karena Red Flag, Jonathan Rea Raih Kemenangan dan Cetak Rekor

Muhammad Rizqi Pradana - Sabtu, 24 Juli 2021 | 20:10 WIB
Jonathan Rea rebut kemenangan dan cetak rekor di Race 1 WorldSBK Belanda 2021, balapan disudahi lebih awal akibat red flag.
Jairo Diaz Reina/WorldSBK
Jonathan Rea rebut kemenangan dan cetak rekor di Race 1 WorldSBK Belanda 2021, balapan disudahi lebih awal akibat red flag.

GridOto.com - Jonathan Rea berhasil memenangkan Race 2 WorldSBK Belanda 2021 yang berakhir lebih cepat akibat red flag.

Race 1 WorldSBK Belanda 2021 dipentas di bawah langit cerah di kawasan sirkuit Assen, Belanda pada Sabtu, (24/7) malam tadi.

Pemegang pole position yaitu Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team/KRT) mencoba berjudi dengan memilih ban belakang supersoft Pirelli SCX yang lebih lunak dibandingkan para rivalnya.

Namun, hal tersebut tidak menghalangi Toprak Razgatlioglu (PATA Yamaha with BRIXX WorldSBK) meroket melewati Jonathan Rea sebelum tikungan pertama.

Meskipun Toprak Razgatlioglu harus rela kembali disalip oleh Jonathan Rea sebelum akhir sektor pertama sirkuit bernama lengkap TT Circuit Assen tersebut.

Alvaro Bautista (Honda Racing Corporation) yang sedang berjibaku di papan tengah menjadi DNF pertama di Race 1 WorldSBK Belanda 2021 setelah crash di lap kedua.

Pada lap berikutnya, daftar DNF tersebut semakin panjang dengan bergabungnya Alex Lowes (KRT) dan Michael Ruben Rinaldi (aruba.it Racing - Ducati) yang crash pada lap berikutnya.

Pertarungan sengit ditunjukkan oleh tiga pembalap teratas yaitu Jonathan Rea, Toprak Razgatlioglu, dan Scott Redding (aruba.it Racing - Ducati) di lap-lap awal Race 1 WorldSBK Belanda 2021.

Baca Juga: Hasil Superpole WorldSBK Belanda 2021 - Jonathan Rea Rebut Pole Position di Sesi Penuh Drama

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa