Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngakak Liat Pintu Mobil Joko di Sinetron Dari Jendela SMP, Ini Asalnya

Dwi Wahyu R. - Kamis, 8 Juli 2021 | 22:00 WIB
Adegan Joko buka pintu Honda Jazz yang sudah dimodifikasi di sinetron Dari Jendela SMP
Screenshot YouTube SCTV
Adegan Joko buka pintu Honda Jazz yang sudah dimodifikasi di sinetron Dari Jendela SMP

GridOto.com - Adegan Joko membuka pintu depan Honda Jazz (GE8) 2009 di satu cuplikan sinetron Dari Jendela SMP bikin ngakak netizen.

Pasalnya, pintu depan kiri Honda Jazz yang sudah dimodifikasi itu goyang-goyang pas dibuka sama Joko dalam adegan sinetron Dari Jendela SMP episode 450.

Penasaran enggak sih sama nama dan sejarah atau asal mula jenis pintu yang dipakai Honda Jazz tunggangan Joko di sinetron Dari Jendela SMP itu?

Jadi nama jenis pintu itu scissor doors.

Scissor doors atau di Indonesia populer disebut "pintu gunting" merupakan jenis pintu unik yang banyak diaplikasikan penggemar modifikasi di Tanah Air.

Honda Jazz tunggangan Joko di Sinetron Dari Jendela SMP
Screenshot YouTube SCTV
Honda Jazz tunggangan Joko di Sinetron Dari Jendela SMP

Baca Juga: Ini Perbedaan Antara Scissor Doors, Butterfly Doors, dan Gullwing

Ya, kayak modifikasi pintu depan Honda Jazz tunggangan Joko di sinetron Dari Jendela SMP itu.

Dalam catatan GridOto.com, modifikasi pintu gunting di Indonesia mulai ramai pada tahun 2002.

Ini tak lepas dari demam film Fast & Furious yang rilis pada Juni 2001 dan munculnya berbagai kontes modifikasi di beberapa kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Bandung, dan Surabaya.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa