Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sering Diabaikan, Ini Bahayanya Motoran dengan Kondisi Ban Botak

Uje - Selasa, 6 Juli 2021 | 18:10 WIB
Ilustrasi ban motor kemakan sebelah
Isal/GridOto.com
Ilustrasi ban motor kemakan sebelah

GridOto.com - Sering diabaikan pengendara, ini bahayanya riding atau motoran dengan kondisi ban botak.

Tidak jarang pengguna motor membiarkan ban motornya dalam kondisi botak mirip ban slick MotoGP.

Padahal tentu kondisi tersebut bisa membahayakan pengendara jika memaksa riding dalam kondisi ban yang sudah botak.

Perlu diketahui, ban untuk balap memang sengaja dirancang tanpa alur untuk meningkatkan daya cengkram dan karena hanya dipakai dalam kondisi tertentu saja.

Baca Juga: Mau Pakai Oli Gardan Mobil di Motor Matic? Begini Jawaban Mekanik

Sedangkan untuk ban motor harian, wajib hukumnya pakai alur ban, kalau botak menjadi tanda keuasan dan wajib segera diganti.

Seperti diungkapkan Hasbi Ansori, Staff Promotion dan Instruktur Safety Riding Yamaha Thamrin Brother Bengkulu kondisi ban yang botak tentu sudah kehilangan daya cengkramnya ke aspal.

"Jangankan dalam kondisi hujan, kondisi kering pun kondisi ban yang botak tentu bisa membahayakan," buka Hasbi.

"Alur ban itu selain untuk membuang air saat kondisi cuaca hujan juga diperlukan dalam kondisi kering untuk membantu daya cengkram," tegasnya.

Alur pada ban baru, jangan tunggu sampai botak baru ganti ban
Uje
Alur pada ban baru, jangan tunggu sampai botak baru ganti ban

Baca Juga: Ternyata Ini Kelebihan Pasang Slang Radiator Aftermarket di Mesin Motor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa