Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Stylish, Modifikasi Yamaha NMAX Warna Bodi Unik Plus Aksesori Menarik

M Aziz Atthoriq - Senin, 7 Juni 2021 | 13:27 WIB
Modifikasi Yamaha NMAX simpel stylish berwarna unik
Aziz
Modifikasi Yamaha NMAX simpel stylish berwarna unik

 

GridOto.com - Stylish, modifikasi Yamaha NMAX warna bodi unik plus aksesori menarik.

Modifikasi Yamaha NMAX yang kami temui kali ini terlihat menarik terutama berkat modifikasi menyeluruh.

Mengusung konsep daily, modifikasi Yamaha NMAX milik Syahrul enggak bisa dianggap sepele.

"Ini Yamaha NMAX yang lama tahun 2016 non-ABS. Awalnya enggak niat modif karena crash motor jatuh akhirnya sekalian modif simpel, ya bisa dibilang konsepnya fashion daily," tutur Syahrul alias Arul kepada GridOto.com.

Baca Juga: 'Hanoman' Si Yamaha NMAX Kuning Asal Depok Garang Upgrade Performa Mesin

Untuk sektor bodi, bro Arul mengguyur Yamaha NMAX miliknya dengan warna jingga yang tampil kinclong.

"Tadinya merah, terus repaint jingga kalau ditanya jingga apa gue bingung soalnya ngaduk dan campur warna sendiri. Tapi kalau kata orang-orang kayak warna Toyota Sienta atau Calya,"ucapnya lagi.

Bodi Yamaha NMAX repaint jingga dikombo karbon kevlar pada beberapa bagian.
Aziz
Bodi Yamaha NMAX repaint jingga dikombo karbon kevlar pada beberapa bagian.

Masih soal bodi, tampilan modifikasi Yamaha NMAX bro Arul ini  garang dipadukan dengan aksen karbon kevlar pada beberapa bagian.

"Pengen bikin lebih sangar, beberapa bagian gue karbonin kaya bodi dekat lampu sign, sirip kanan-kiri, cover setang, speedometer, cover stoplamp sampai filter udara,"tunjuknya ke arah motor.

Baca Juga: Setang Yamaha NMAX Ini Pasang Master Rem Racing dan Part Motor Sport

Selesai bahas bodi, bro Arul juga mengupgrade sektor setang Yamaha NMAX miliknya dengan part unik.

Terlihat seperangkat saklar setang kanan-kiri bawaan motor, terganti dengan saklar kepunyaan Bajaj Pulsar.

Enggak cuman itu, bro Arul juga mengganti handel rem dan spion Yamaha NMAX miliknya dengan part kece sob.

Sektor setang Yamaha NMAX dibuat kece
Aziz
Sektor setang Yamaha NMAX dibuat kece

"Saklar gue pakai punya Pulsar, terus spion Rizoma sama handel rem pakai Bikers,"sambung Arul.

Baca Juga: Modifikasi Yamaha NMAX Racing Look, Simpel Tapi Kakinya Oke Punya

Pada bagian dek tengah, kami juga melihat port USB dan voltmeter custom yang terpasang pada Yamaha NMAX jingga ini.

"Itu pasang udah lama, dari jaman HP Android masih boros baterainya makanya gue custom pasang colokan USB buat ngecas sama Voltmeter juga biar bisa pantau,"tukasnya lagi.

Bagian kaki-kaki juga enggak kalah keren, meski mengandalkan part orisinal namun tersentuh repaint berwarna bronze.

Kaki-kaki dan CVT Yamaha NMAX repaint warna bronze
Aziz
Kaki-kaki dan CVT Yamaha NMAX repaint warna bronze

Untuk kaki-kaki belakang, bro Arul memasangkan sokbreker Ohlins agar handling dan tampilan makin kece maksimal.

Baca Juga: Masih Relevan Modifikasi Yamaha NMAX Modal Bodi Mentereng dan Aksesori Keren

Makin menarik, bro Arul memberikan aksen krom pada beberapa bagian motor seperti behel, standart 1 dan 2.

Sokbreker belakang Yamaha NMAX pakai Ohlins dan knalpot Daeng Thailand
Aziz
Sokbreker belakang Yamaha NMAX pakai Ohlins dan knalpot Daeng Thailand

Usut punya usut enggak cuman tampilan, bro Arul juga menyentuh upgrade performa motor yang terlihat dari knalpot orisinal diganti dengan knalpot Daeng Thailand.

Nah biar enggak penasaran, ulasan modifikasi sektor mesin Yamaha NMAX kece ini akan kami bahas pada artikel selanjutnya ya. Pantengin terus GridOto.com.

 

Bodi Transparan Dimodif Ala Hot Wheels, Royal Alloy GP150 Makin Kece!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa