Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Honda Tiger Jadi Cafe Racer Dari Bangkai Jadi Bernilai

M Aziz Atthoriq - Rabu, 12 Mei 2021 | 11:45 WIB
Modifikasi Honda Tiger 2000 jadi cafe racer garang
Istimewa
Modifikasi Honda Tiger 2000 jadi cafe racer garang

Setelah jadi bentuk yang diinginkan kemudian seluruh bodi motor diguyur cat berkelir hitam dengan khiasan motif garis putih pada badan fairing.

Kemudian pada bagian kemudi terlihat minim ubahan selain bentuk setang jepit baru dan hornet dibuat knockdown khas cafe racer.

Body cafe racer basis Honda Tiger diguyur hitam dengan motif garis pada fairing depan
Istimewa
Body cafe racer basis Honda Tiger diguyur hitam dengan motif garis pada fairing depan

Melihat fascianya, tampilan motor custom klasik ini terlihat tambah unik dengan headlamp daymaker dan lampu sein bar end LED dan speedometer orisinal Honda CB 100.

Tampang depan cafe racer basis Honda Tiger kece dengan headlamp daymaker
Istimewa
Tampang depan cafe racer basis Honda Tiger kece dengan headlamp daymaker

Turun kebagian kaki-kaki yang ikut dibuat makin garang dengan ban dual purpose ukuran gambot.

Baca Juga: Black Sword: BMW R nineT Bergaya Cafe Racer, Inspirasinya dari Motor Balap Lawas

"Buat kaki-kaki khususnya depan gue pasang Pelek merek Rossi pakai ukuran ring 17 lebar depan 215 dan belakang 250 terus dual purpose SB uuran depan 110/17 belakang 130/17,"jelas Wahyu saat kami wawancarai.

Kaki-kaki cafe racer basis Honda Tiger pakai pelek Rossi dengan ban dual purpose
Istimewa
Kaki-kaki cafe racer basis Honda Tiger pakai pelek Rossi dengan ban dual purpose

Geser kebagian mengarah kebelakang nih sob selain bentuk body custom khas cafe racer bagian jok penumpang pun dibuat custom dan terlihatdikit sempit.

"Jok custom khas cafe racer ukurannya memang sempit karena memang cafe racer sering buat sendirian jadi enggak rekomen deh kalau boncengan hehe,"kelakar sang komandan Diwa Creative Studio.

Melirik kaki-kaki belakang sokbreker bawaan Honda Tiger 2000 digantikan dengan sokbreker lansiran Kawasaki W175.

Baca Juga: Biaya Custom Motor Chopper Pakai Bahan Honda Tiger Hingga Kawasaki Binter Merzy, Butuh Banyak Ubahan Sob!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa