Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dibanderol Mulai Rp 190 Jutaan, Ini Alasan KIA Meluncurkan Sonet 7-Seater di Indonesia

Wisnu Andebar - Kamis, 8 April 2021 | 15:20 WIB
KIA Sonet 7-Seater
Wisnu/GridOto.com
KIA Sonet 7-Seater

Baca Juga: World Premiere, KIA Sonet 7-Seater Resmi Diluncurkan dengan Banderol Mulai Rp 199,5 Juta

Untuk menjamin keselamatan berkendara, Kia Sonet 7 Seater dibekali fitur keselmatan yang lengkap.

Mulai 6 airbag, sistem pengereman ABS, EBD dan Brake Assist, Electronic Stability Control (ESC), Hill Assist Control dan Emergency Stop Signal, dan rear camera dengan dynamic parking guide.

Masih ada lagi beragam fitur lainnya, mulai dari Remote Engine Start, Wireless Smartphone Charger, dan Tire Pressure Monitor System.

Kemudahan berkendara juga didukung dengan adanya Drive Mode dan Traction Control.

Baca Juga: Kia Sonet Premiere VS Toyota Yaris TRD, Kabin Mana Yang Lebih Senyap?

Kia Sonet 7 Seater hadir dengan enam pilihan warna, yaitu Clear White, Intelligency Blue, Intense Red, Steel Silver, Aurora Black Pearl, dan Beige Gold.

Adapun untuk dapur pacunya masih mengandalkan mesin yang sama, yakni 1.500 cc Smartstream, Gamma II, DOHC, Dual CVVT, Dual Fuel Injector.

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga mencapai 113 dk pada 6.300 rpm dan torsi 144 Nm pada 4.500 rpm.

Tenaga dari mesin ini disalurkan ke roda penggerak depan (Front Wheel Drive/FWD) melalui transmisi Intelligent Variable Transmission (IVT). 

Sonet 7-Seater hadir dengan lima pilihan varian mulai Premiere 7 iVT yang dibanderol Rp 296 juta, Dynamic 7 iVT Rp 272 juta, Smart 7 iVTT Rp 258,5 juta, Smart 7 MT Rp 245,5 juta, dan Standard 7 MT Rp 199,5 juta.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa